Hot Borneo

Senangnya Warga Jejangkit Terima Bedah Rumah Polda Kalsel dan Polres Batola

Harapan Fauziah (82) untuk memiliki rumah layak huni, sebentar lagi terealisasi.

Featured-Image
Fauziah berbincang dengan Kapolres Batola AKBP Diaz Sasongko seusai pembongkaran perdana bedah rumah di Desa Jejangkit Muara, Jumat (28/4). Foto: Humas Polres Batola

bakabar.com, MARABAHAN – Harapan Fauziah (82) untuk memiliki rumah layak huni, sebentar lagi terealisasi.

Rumah warga Desa Jejangkit Muara RT 02 di Kecamatan Jejangkit itu, terpilih untuk direhab dalam program bedah rumah yang dilakukan Polda Kalimantan Selatan dan Polres Barito Kuala (Batola).

Tak mengherankan kalau ibu empat anak tersebut terlihat semringah, ketika menyambut Kapolres Batola dan rombongan untuk melakukan pembongkaran pertama, Jumat (28/4).

Diketahui Fauziah hanya tinggal seorang diri, setelah sang suami meninggal 20 tahun lalu. Sementara tiga dari anak Fauziah, tinggal tak jauh dari rumah berukuran 4 X 6 meter itu.

Awalnya rumah yang ditinggali Fauziah masih cukup layak. Namun sejak direndam banjir dalam tiga tahun terakhir, dinding dan lantai rumah mulai lapuk.

Bahkan di beberapa bagian, dinding dan lantai sudah jebol. Selain dapat membahayakan Fauziah, rumah tak memiliki sarana MCK yang layak.

Sedianya anak-anak Fauziah sudah berusaha mengajak ibu mereka untuk tinggal bersama di rumah masing-masing.

Namun hanya beberapa hari tinggal bersama, Fauziah meminta diantar ke rumah sendiri yang sudah ditempati lebih dari 40 tahun.

Baca Juga: Kapolda Kalsel Resmikan Program Bedah Rumah di Tanah Bumbu

Baca Juga: Suksesnya Program Bedah Rumah Kapolda Kalsel di Pulau Laut Kotabaru

Lantas untuk makan sehari-hari, ketiga anak Fauziah secara bergantian mengirimkan makanan, “Lebih nyaman di rumah sendiri,” papar Fauziah.

“Alhamdulillah saya masih bisa melakukan aktivitas sendirian. Mulai dari mandi, wudu dan salat,” imbuhnya.

Setelah pembongkaran perdana, dijadwalkan perbaikan rumah Fauziah akan rampung dalam beberapa pekan mendatang.

Pendanaan berasal dari sumbangan personel Polres Batola, Yayasan Laziz Assalam Fil Alamin dan PT Azzam. Sementara pekerjaan fisik dilakukan secara bergotong-royong oleh warga sekitar.

“Melalui program bedah rumah, kami berniat memberikan hak kepada warga yang tidak mampu untuk menempati hunian yang layak,” papar Kapolres AKBP Diaz Sasongko.

Total 10 rumah yang akan mendapatkan bedah rumah dari Polda Kalsel dan Polres Batola.

Selain di Jejangkit, program serupa akan dilakukan di Kecamatan Wanaraya, Mekarsari, Barambai, Anjir Pasar dan Bakumpai.

“3 rumah di Anjir Pasar, 2 rumah di Barambai dan sisanya masing-masing seunit,” tambah Kasat Binmas Iptu H Sukarjan.

Editor


Komentar
Banner
Banner