Kalsel

Sempat Viral, Waria Berjoget di Jembatan Paliwara Amuntai Akhirnya Minta Maaf

apahabar.com, AMUNTAI – Video seorang waria yang berjoget di Jembatan Paliwara Amuntai belum lama ini, sempat…

Featured-Image
Pelaku joget dengan musik keras di jembatan Paliwara Amuntai meminta maaf ke warga HSU dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi. Foto: Istimewa

bakabar.com, AMUNTAI – Video seorang waria yang berjoget di Jembatan Paliwara Amuntai belum lama ini, sempat viral di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU).

Dalam video berdurasi singkat itu ia berjoget di atas Jembatan Paliwara pada bulan Ramadan dengan musik yang keras.

Sontak warga pun protes karena tidak sepantasnya dilakukan pada bulan Ramadan ini.

Karena meresahkan warga, akhirnya waria yang sebelumnya dalam video itu diduga wanita dijemput jajaran Satreskrim Polres HSU.

Kapolres HSU AKBP Afri Darmawan, melalui Kasat Reskrim Iptu M Andi Patinasarani, mengatakan pihaknya telah menjemput yang bersangkutan, Rabu (5/5) lalu.

“Penjemputan ini untuk mengklarifikasi dengan mediasi sebagai bentuk pertanggungjawaban aksi sesuai di dalam video tersebut yang kurang pantas di saat bulan suci Ramadan,” ujarnya, Jumat (7/5).

M Andi bilang pemeran video wanita yang ternyata waria tersebut, akhirnya mengakui kesalahannya dan meminta maaf kepada masyarakat yang resah dan warga yang merasa dirugikan akibat unggahan video tersebut.

“Saya minta maaf kepada warga Amuntai, Kabupaten HSU atas tindakan saya berjoget-joget di Jembatan Paliwara dengan musik di bulan suci Ramadan yang membuat warga setempat resah dan terganggu,” ucapnya.

Ia juga berjanji tidak akan mengulanginya kembali.

“Apabila saya mengulanginya kembali saya bersedia dituntut sesuai dengan hukum yang berlaku,” katanya.

Sementara itu, M Andi mengimbau kepada masyarakat agar tetap saling menghargai terlebih lagi ini adalah bulan suci Ramadan.

“Tidak sepantasnya aksi itu dilakukannya, karena sudah jelas sekali sangat mengganggu ketertiban umum,” pungkas Iptu M Andi Patinasirani.



Komentar
Banner
Banner