Kalsel

Seminggu di Kelumpang Kotabaru, Pengabdian Mahasiswa UIN Antasari Berakhir

apahabar.com, KOTABARU – Program kerja pengabdian masyarakat mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari, Banjarmasin di Kelumpang…

Featured-Image
Puluhan mahasiswa UIN Antasari Banjarmasin saat dilepas unsur Muspika setelah berakhir melaksanakan program kerja pengabdian masyarakat di Kelumpang Hulu. Foto-Istimewa

bakabar.com, KOTABARU – Program kerja pengabdian masyarakat mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari, Banjarmasin di Kelumpang Hulu Kotabaru berakhir, Minggu (31/1).

Pengabdian masyarakat itu diikuti puluhan mahasiswa. Kegiatannya sendiri berlangsung sejak tanggal 24 hingga 31 Januari 2021.

Pagi tadi, mengakhiri kegiatan diwarnai dengan prosesi pelepasan unsur Muspika, di halaman Kecamatan Kelumpang Hulu.

Camat Kelumpang Hulu, Juhaini, diwakili Pandu Setiyawan mengapresiasi kegiatan program kerja pengabdian masyarakat oleh mahasiswa UIN Antasari Banjarmasin.

Satu minggu, para mahasiswa telah mengabdikan diri di desa Banua Lawas, Karang Payau, dan Bangkalaan Melayu, Kelumpang Hulu.

“Tentu keberadaan mahasiswa ini sangat berarti bagi masyarakat. Meskipun singkat, sudah banyak kegiatan positif yang dilakukan untuk masyarakat desa,” ujar Pandu.

Dia berharap, berbagai hal yang telah dilakukan mahasiswa melalui program kerja pengabdian untuk masyarakat menjadi pengalaman berharga, sekaligus ilmu pascasarjana.

“Selamat jalan rekan-rekan mahasiswa. Semoga apa yang dilakukan menjadi berkah, dan sukses hingga menyandang gelar sarjana,” harap Pandu mengakhiri.

Sementara, Echa Sa ijaan mewakili tokoh masyarakat berpesan agar para mahasiswa UIN Antasari Banjarmasin tidak melupakan Kelumpang Hulu, atau akrab dengan Cantung Barakat.

“Selamat jalan kawan-kawan. Sukses selalu, dan jangan lupakan kenangan indah bersama masyarakat di Cantung Barakat ini,” pungkas Echa.



Komentar
Banner
Banner