bakabar.com, JAKARTA - Samsung akhirnya mengumumkan jadwal peluncuran resmi smartphone flagship Galaxy S23, Galaxy S23 Plus dan Galaxy S23 Ultra.
Bukan itu saja, perusahaan asal Korea Selatan tersebut juga membuka prapemesanan atau pre-order untuk Samsung Galaxy S23 series.
Melansir situs Samsung Unpacked, Kamis (12/1), pre-order Samsung Galaxy S23 series akan dibuka mulai 2 Februari 2023 pukul 01.00 WIB.
Acara tersebut akan disiarkan langsung dan dapat ditonton di situs resmi Samsung dan channel YouTube-nya.
Baca Juga: Harga Samsung Galaxy S23 Terkuak, Setara Harga Motor Asal Jepang!
Konsumen yang melakukan pre-order Samsung Galaxy S23 series itu bisa mendapatkan bonus berupa Samsung Care+ yang diklaim bernilai Rp 2,3 juta.
Masyarakat Indonesia hanya tinggal mengisi data seperti nama, email, hingga nomor telepon.
Dalam pendataan, ada pertanyaan tambahan seperti ponsel apa yang saat ini dipakai, kategori produk mana yang paling diminati, hingga tipe penawaran yang disukai.
Samsung menyebut, inovasi Galaxy dirancang untuk memungkinkan kemungkinan luar biasa untuk generasi saat ini dan seterusnya.
Ditulisnya, mereka akan meningkatkan standar dan menetapkan standar baru untuk sesuatu yang epik.
"Seri Galaxy S baru akan menjadi contoh bagaimana kami mendefinisikan pengalaman premium terbaik. Kami meningkatkan standar dan menetapkan standar baru untuk apa yang epik," tulisnya.
"Bersiaplah untuk berbagi epik," katanya.
Dalam video yang ditampilkan Samsung Indonesia di akun media sosialnya, ada lampu sorot yang membentuk tiga bulatan, kemungkinan tampilan itu mengindikasikan soal kamera.
Baca Juga: Bocoran Warna dan Memori Samsung Galaxy S23, Ada Sampai 1 TB?
Hal itu diperkuat dengan adanya bocoran video teaser dari Ice Universe. Terdapat dua video yang dibagikan, pertama dengan pesan "megapiksel yang akan membuat anda berkata woow".
Berdasarkan bocoran, teaser tersebut mungkin ingin memperlihatkan kemampuan kamera 200 MP pada Galaxy S23 Ultra.
Sementara di video kedua dengan pesan "foto malam yang menakjubkan akan segera hadir". Dalam video teaser tersebut ingin menyampaikan kalau S23 bakal ada peningkatan foto dan video di waktu malam.
Baca Juga: Samsung Tak Sediakan Penyimpanan Internal 128 GB di Galaxy S23?
Menurut bocoran, Samsung lebih fokus meningkatkan sektor fotografi dan videografi di ponsel keluaran terbarunya.
Hal itu juga terlihat dari kesamaan dua video yang diunggah Ice Universe dan Samsung Indonesia, yakni adanya tiga bulatan yang merupakan kamera.
Selain kamera 200 MP, beredar kabar, Galaxy S23 Ultra akan membawa kamera selfie 40 MP dengan kemampuan perekaman video 8K @30fps, sebelumnya dibatasi 24fps.