Harjad Banjarmasin

Sambut Harjad Kota Banjarmasin, Ibnu Sina Ziarah ke Makam Sultan Suriansyah

apahabar.com, BANJARMASIN – Menyambut Hari Jadi Kota Banjarmasin ke-493, Wali Kota Ibnu Sina berserta unsur Forum…

Featured-Image
Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina saat berziarah ke makam Sultan Suriansyah. Foto-apahabar.com/Bahaudin Qusairi

bakabar.com, BANJARMASIN – Menyambut Hari Jadi Kota Banjarmasin ke-493, Wali Kota Ibnu Sina berserta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) dan SKPD berziarah ke makam Sultan Suriansyah.

Ziarah ke komplek makam kesultanan Banjar sekaligus pendiri Kota Banjarmasin itu menjadi sebuah tradisi rutin yang selalu dilaksanakan Ibnu Sina menjelang hari jadi kota berjuluk Seribu Sungai.

Ibnu dan rombongan tampak memasuki area makam yang terletak di Muara Kuin, Banjarmasin Utara sekira pukul 08.00. Ziarah makam tersebut diisi pembacaan doa dan dilanjutkan dengan tabur bunga di seluruh makam yang ada komplek pemakaman tersebut.

Di sela ziarah, Ibnu Sina berpesan kepada masyarakat untuk ikut berpartisipasi merawat komplek makam kesultanan Banjar. Di komplek pemakaman ada empat kesultanan berserta zuriat Sultan Suriansyah yang dimakamkan.

“Kepada ahli waris, kami ucapkan terima kasih karena makam adalah salah satu menjadi identitas kota Pusaka Indonesia,” terang Ibnu.

Untuk diketahui, Kota Banjarmasin masuk dalam Jejaring Kota Pusaka Indonesia (JKPI). Kota Banjarmasin yang mencapai 493 tahun tercatat memiliki banyak peninggalan sejarah.

Peninggalan sejarah Kesultanan Banjar juga akan terus digali untuk bisa dirawat dan dijaga selayaknya. “Mudahan mudahan dengan itu dan sejarah Kota Banjarmasin bisa terus dikenang hingga anak cucu kita,” ujar Ibnu.

Pernyataan dari orang nomor satu di Pemko Banjarmasin tersebut disambut baik oleh zuriat Kesultanan Banjar, H. Muhammad Yasin. Dengan peran Pemko Banjarmasin, diharapkan makam Sultan Suriansyah bisa lebih dikenalkan kepada komunitas Muslim di Indonesia.

“Mudahan mudahan makam Sultan Suriansyah bisa lebih baik dan jemaah lebih banyak lagi yang datang,” harapnya. (Adv)

Baca Juga: Rangkaian Harjad Banjarmasin, Ibnu Sina Tunjuk Pemenang Lomba 'Bakudak'

Baca Juga: Perempuan Punya Andil Dalam Bela Negara

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner