Pemkab Balangan

Salat Hajat di Masjid Al Akbar Tandai Peringatan Hari Jadi Kabupaten Balangan ke-18

apahabar, PARINGIN – Peringatan Hari Jadi Kabupaten Balangan ke-18 dirangkai dengan salat hajat di Masjid Al…

Featured-Image
Peringati Hari Jadi Kabupaten Balangan ke-18 digelar salat hajat di Masjid Al Akbar, Rabu (7/4) malam. Foto-apahabar.com/Ahc24

apahabar, PARINGIN – Peringatan Hari Jadi Kabupaten Balangan ke-18 dirangkai dengan salat hajat di Masjid Al Akbar, Rabu (7/4/2021) malam.

Selain salat hajat, acara juga dirangkai dengan tahlil untuk mendoakan almarhum para pendiri Kabupaten Balangan.

Bupati Balangan H Abdul Hadi menyampaikan terimakasih kepada seluruh jamaah yang berkenan mendoakan para pendiri terdahulu.

Sebab menurutnya hanya itulah dharma bakti sebagai generasi penerus.

Disamping itu pula, saat ini doa lah yang diperlukan para pendiri Kabupaten Balangan yang telah wafat.

“Kita doakan, mudah-mudahan dengan doa kita bersama, Allah tambah kenikmatan beliau yang sudah berada di alam barzah, kubur beliau-beliau menjadi lebih terang dan dijadikan taman-taman surga dengan doa yang terus kita panjatkan,” katanya.

Mantan Wakil DPRD Balangan ini juga berharap dengan salat hajat dapat dimudahkan dalam percepatan pembangunan Kabupaten Balangan.

Harapan Abdul Hadi, selama 100 hari kedepan banyak program-program yang sudah dilaksanakan.

"Misalnya perampingan dinas hari ini diparipurnakan SOTK-nya yang baru. Artinya belum 100 hari kita sudah melakukan reformasi birokrasi,” ujar Abdul Hadi.

Kemudian lagi kata dia, uang santunan kematian juga sudah dilaksanakan.

Disamping itu, penataan kota pada tahap persiapan, istana anak yatim sudah tahap persiapan.

“Kita melakukan inovasi di bidang layanan juga sudah mulai dijalankan," ungkapnya.

Abdul Hadi berpesan agar semua pihak bekerja dengan baik untuk kemajuan Kabupaten Balangan.

“Apa yang dinikmati saat ini adalah hasil dari perjuangan-perjuangan para pendiri Balangan,” kata Abdul Hadi.

Untuk tema hari jadi Kabupaten Balangan ke-18 tahun ini adalah BASAMBUT kepanjangan dari Balangan Sejahtera, Aman, Berbudaya, Unggul dan Terdepan.

Komentar
Banner
Banner