bakabar.com, KOTABARU – Ustadz Hasanuddin Al Banjari atau yang dikenal dengan UAS Banjar melaksanakan safari dakwah dengan agenda satu juta Al Qur’an di Kotabaru, Kalsel.
Di sela safarinya, UAS Banjar menyampaikan tausiyah peringatan hari besar Islam Isra dan Miraj Nabi Muhammad SAW, di antaranya, di Desa Mekarpura, Kecamatan Pulau Laut Tengah.
Kehadiran UAS Banjar ini disambut antusias jemaah Masjid Al Mujahidin Mekarpura, penuh hingga ke halamannya.
UAS Banjar dalam tausiyahnya mengupas sejarah dan makna Isra Mikraj. Inti dari sejarah tersebut ialah kewajiban umat Islam dalam melaksanakan salat lima waktu.
“Inti dari peringatan Isra Mikraj ini ialah tentang diwajibkannya salat lima waktu. Oleh karena itu, mari kita laksanakan salat karena menjadi tiang agama kita,” ujar UAS, Jumat (18/2).
Di penghujung tausyiah, UAS juga mengajak kepada umat muslim untuk bersedekah, dan berinfaq melalui gerakan wakaf satu juta Al Qur’an bersama komunitas Riau Indonesia mengaji.
Selain itu, UAS melaksanakan gerakan wakaf satu juta Al Qur’an kepada para jemaah dan selanjutnya akan disalurkan untuk warga muslim hingga pelosok Nusantara.
Sementara gerakan wakaf satu juta Al Qur’an di Kotabaru sudah terkumpul kurang lebih 10 ribu buah Al-Qur’an.