Politik

Rindu Bertemu Mardani, 2 Pedagang Ini Rela Cari-cari Lokasi Kampanye SHM-MAR

apahabar.com BATULICIN – Ada kesan tersendiri bagi 2 pedagang pentol keliling dan es dawet dengan sosok…

Featured-Image
2 pedagang pentol keliling dan es dawet senang bisa kembali bertemu Mardani H Maming di lokasi kampanye pasangan calon nomor urut 1 bupati dan wakil bupati Tanah Bumbu SHM-MAR. Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com BATULICIN – Ada kesan tersendiri bagi 2 pedagang pentol keliling dan es dawet dengan sosok Mardani H Maming (MHM).

Rindu, mungkin satu hal yang tak terungkap namun begitu nampak dari wajah 2 pedagang itu.

“Seneng banget. Tadi sudah mau ke sini, tapi muter-muter nggak ketemu tempatnya,” kata Mama Lala dan Mama Yoga.

Dua pedagang keliling itu mengaku senang, walau hanya sesaat menyapa langsung mantan bupati termuda di Indonesia itu.

Saat ditanya hal paling berkesan saat MHM memimpin Tanah Bumbu, keduanya kompak menjawab soal berobat gratis.

Mengaku tak punya BPJS masa itu, tak menjadi masalah. Sebab dalam program kerja MHM, setiap masyarakat bisa berobat hanya dengan KTP.

Selai itu keduanya sedikit terkejut saat melihat penampilan Ketum BPP HIPMI yang pernah menjabat bupati Tanah Bumbu 2 periode itu kini berambut agak gondrong.

Seakan menjawab pertanyaan dua pedagang itu, dalam kampanye damai yang digelar di Desa Pasar Baru, Kecamatan Kusan Hilir, Tanah Bumbu, Kalsel.

“Alasan ulun [saya] rambut gondrong gara-gara pandemi covid-19 Bapak Ibu,” terang MHM.

Selain itu Ketua DPD PDI Perjuangan Kalsel yang juga Ketua Tim Pemenangan Calon Bupati nomor 1 Syafruddin H Maming dan M Alpiya Rakman (SHM-MAR), menjelaskan masyarakat tak perlu ragu memilih Syafruddin menjadi bupati.

Sebab, program-program yang diinginkan masyarakat yang ada dizamannya akan kembali diaktifkan jika SHM memimpin Tanah Bumbu.

Komentar
Banner
Banner