Kalsel

Rawan PTS Kedaluwarsa, LLDIKTI Kalimantan: Pilih yang Terakreditasi

apahabar.com, BANJARMASIN – Penerimaan calon mahasiswa baru jalur mandiri di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) telah memasuki…

Featured-Image
Ilustrasi wisuda. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Penerimaan calon mahasiswa baru jalur mandiri di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) telah memasuki tahap akhir.

Praktis, calon mahasiswa baru yang tak diterima kemungkinan berebut masuk di Perguruan Tinggi Swasta (PTS).

Menanggapi fenomena itu, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah XI Kalimantan mengimbau agar melihat dan mempertimbangkan akreditasi perguruan tinggi tersebut.

“Kita mempunyai wewenang untuk memberikan pandangan kepada calon mahasiswa baru dalam memilih perguruan tinggi swasta,” ucap Kepala LLDIKTI Wilayah XI, Prof. Udiansyah kepada bakabar.com, Jumat (12/7).

Sejauh ini, diakuinya masih terdapat beberapa PTS di Kalimantan yang masih belum mengusulkan akreditasi.

PTS tersebut dinilai kedaluwarsa. Sayang, Prof Udiansyah enggan membeber jumlah dan nama PTS yang bersangkutan.

“Kita akan mengumumkan akreditasi PTS di Kalsel. Ya, pekan depan akan diumumkan akreditasinya. Pastinya, setelah jalur mandiri di PTN,” cetusnya.

Selaku pimpinan, ia mengimbau kepada seluruh PTS agar mengubah paradigma berpikir dengan tujuan meningkatkan mutu pendidikan.

Selanjutnya, bagi PTS yang masa akreditasinya akan berakhir, agar secepatnya mengusulkan kembali akreditasi. Minimal enam bulan sebelum berakhirnya akreditasi.

“Artinya, tahun ini dan akan datang, kita lebih mengutamakan mutu dibandingkan dengan kuantitas,” sebutnya.

“Kepada PTS yang kedaluwarsa agar secepatnya mengurus akreditasi ke LLDIKTI Wilayah XI,” tambahnya.

Sedikitnya terdapat kurang lebih 167 perguruan tinggi swasta di seluruh Kalimantan berada di bawah naungan LLDIKTI Wilayah XI. Adapun untuk Kalsel berjumlah 46 PTS.

“Tujuan kita untuk memfasilitasi peningkatan mutu pendidikan tinggi. Belum tentu jumlah yang banyak itu bermutu,” tegasnya.

Kepada calon mahasiswa baru ia mengimbau agar memilih PTS yang berkualitas dan terakreditasi sesuai dengan hasil pengumuman LLDIKTI Wilayah XI.

“Pilihlah PTS yang berkualitas. Itu dapat dilihat dari akreditasinya,” tandasnya.

img

Kantor LLDIKTI Wilayah XI, Jalan Adhyaksa Kayutangi Banjarmasin. Foto-apahabar/Muhammad Robby

Baca Juga: 3038 Calon Mahasiswa ULM Lolos SBMPTN 2019

Baca Juga: ULM Buka Penerimaan Jalur Mandiri, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Paling Diminati

Reporter: Muhammad RobbyEditor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner