Kalsel

Ratusan Rumah Terbakar, Dapur Umum Mulai Dibuka di Patmaraga Kotabaru

apahabar.com, KOTABARU – Ratusan rumah di Jalan Patmaraga, Kotabaru, Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru, ludes terbakar…

Featured-Image
Rumah padat penduduk di kawasan Patmaraga, Kelurahan Kotabaru Tengah, Kecamatan Pulau Laut Sigam hangus terbakar. Foto-Khairian for apahabar.com

bakabar.com, KOTABARU – Ratusan rumah di Jalan Patmaraga, Kotabaru, Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru, ludes terbakar dini hari tadi, Jumat (30/10).

Sejak pukul 01.30 api berkobar hingga menjilat ratusan rumah di permukiman padat penduduk itu.

Dari laporan Satreskrim Polres Kotabaru sedikitnya 150 rumah di RT 08, RT 09 dan RT 16 ludes dilalap api.

Menyikapi insiden itu, Pemerintah Kabupaten Kotabaru mulai mengambil sikap dengan mendirikan posko dapur umum untuk para korban kebakaran.

Posko didirikan Dinas Sosial tepat di halaman Koramil, atau di samping Masjid Raya Husnul Khatimah Kotabaru.

“Pagi ini, Dinas sosial sudah bangun tenda untuk korban,” ujar Khairian, Plt Kadis Damkar, dan Satpol PP Kotabaru, Jumat (30/10) pagi.

Diberitakan sebelumnya, api berjam-jam berkobar di kawasan padat penduduk tersebut.

Tim pemadaman sempat kesulitan menaklukkan api. Selain angin bertiup cukup kencang, juga hanya terdapat gang-gang kecil sebagai akses pemadam di sana.

Hingga berita ini ditayangkan, penyebab kebakaran, kerugian, hingga berapa rumah yang hangus terbakar masih dalam pendalaman polisi.

“Saat itu salah seorang saksi sedang istirahat mendengar ribut ribu di luar rumah,” ujar Kasat Reskrim Polres Kotabaru AKP Jalil dalam keterangan tertulisnya.

Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 06.30. Lantas apa yang membuat api kian lama dipadamkan?

Selain akses, mayoritas rumah warga yang berbahan kayu jadi faktor lain.

Untuk pemadaman api, dikerahkan empat unit armada pemadam. Dibantu pihak Balakar di Kotabaru, serta tim Damkar asal Tanah Bumbu.

“Dari awal api berkobar kami kerahkan empat unit armada, dibantu para Balakar, serta tim Damkar dari Tanah Bumbu,” ujarnya.

Alasan Mengapa Api di Patmaraga Kotabaru 5 Jam Baru Padam

150 Rumah Hangus Terbakar, Simak Kronologi Lengkap Kebakaran di Kotabaru

Komentar
Banner
Banner