Sport

Quartararo Juarai MotoGP Andalusia, Yamaha Sapu Bersih Podium

apahabar.com, JEREZ – Pebalap tim Petronas Yamaha Fabio Quartararo merebut kemenangan keduanya di MotoGP setelah tampil…

Featured-Image
Pebalap tim Petronas Yamaha Fabio Quartararo di Grand Prix Andalusia, Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu (26/7). Foto-Laman resmi MotoGP

bakabar.com, JEREZ – Pebalap tim Petronas Yamaha Fabio Quartararo merebut kemenangan keduanya di MotoGP setelah tampil dominan di Grand Prix Andalusia, di Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu (26/7).

Pebalap asal Prancis itu mengonversi pole position keduanya musim ini menjadi kemenangan mudah di saat juara bertahan Marc Marquez batal tampil karena cedera.

Quartararo finis 4,495 detik di depan duet pebalap pabrikan Yamaha Maverick Vinales dan Valentino Rossi, yang naik podium lagi setelah terakhir kali finis runner-up di Texas tahun lalu, demikian laman resmi MotoGP.

Yamaha pun menyapu bersih podium hari itu, capaian yang terakhir kali pabrikan asal Jepang itu rayakan di atas podium Phillip Island 2014.

Pebalap tim Petronas Yamaha Fabio Quartararo merebut kemenangan keduanya di MotoGP setelah tampil dominan di Grand Prix Andalusia, di Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu.

Pebalap asal Prancis itu mengonversi pole position keduanya musim ini menjadi kemenangan mudah di saat juara bertahan Marc Marquez batal tampil karena cedera.

Quartararo finis 4,495 detik di depan duet pebalap pabrikan Yamaha Maverick Vinales dan Valentino Rossi, yang naik podium lagi setelah terakhir kali finis runner-up di Texas tahun lalu, demikian laman resmi MotoGP.

Yamaha pun menyapu bersih podium hari itu, capaian yang terakhir kali pabrikan asal Jepang itu rayakan di atas podium Phillip Island 2014.

Takaaki Nakagami finis P4 untuk tim LCR Honda, mengungguli pebalap tim Suzuki Ecstar Joan Mir di P5.

Sementara Andrea Dovizioso mengamankan poin di P6 dan menjadi satu-satunya pebalap Ducati yang finis hari itu.

Demikian juga Pol Espargaro yang finis P7 sebagai satu-satunya pebalap KTM yang mampu menyelesaikan lomba setelah Oliveira, Brad Binder dan Iker Lecuona bertumbangan.

Alex Marquez mendapati hasil finis terbaiknya di P8, sedangkan Johan Zarco (Avintia) dan Alex Rins (Suzuki Ecstar), yang sedang memulihkan diri dari cedera bahu, melengkapi finis 10 besar hari itu.

Cal Crutchlow yang mengalami cedera skafoid finis mengemas poin terakhir yang tersedia ketika pebalap tim LCR Honda itu finis P13 setelah Tito Rabat (Avintia) dan Bradley Smith (Aprilia).

Hanya ada 13 pebalap yang finis di Sirkuit Jerez yang bersuhu tinggi hari itu, dan setelah sejumlah insiden.

Marc Marquez batal tampil di seri tersebut karena cedera tulang lengan atas kanannya kendati sang pebalap tim Repsol Honda itu sempat turun pada hari Sabtu untuk menjalani sesi latihan bebas dan kualifikasi.

Marquez memiliki kurang dari dua pekan untuk memulihkan diri sebelum MotoGP menyambangi Sirkuit Brno, di Republik Ceko 9 Agustus nanti.(Ant)

Editor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner