Tak Berkategori

Puluhan RT di Kecamatan Pugaan Tabalong Bentuk Posko PPKM 

apahabar.com, TANJUNG – Puluhan posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro terbentuk di Kecamatan Pugaan, Kabupaten…

Featured-Image

bakabar.com, TANJUNG – Puluhan posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro terbentuk di Kecamatan Pugaan, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan.

Camat Pugaan Rony Saputra mengatakan, pembentukan posko tersebut sebelumnya didahului dengan rapat koordinasi pembentukan Posko PPKM Mikro pada Senin (15/2) lalu di Aula Kantor Camat Pugaan, dihadiri oleh KapolsekPugaan, Danramil Banua Lawas, Kepala Puskesmas, Kades serta para Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas Polda Kalsel.

Dalam rapat dihasilkan sejumlah keputusan, diantaranya sesuai arahan Bupati Tabalong bahwa di setiap desa agar segera membentuk Satgas penanganan Covid -19 sampai pada tingkat RT.

Membuat spanduk yang dipasang pada posko desa dan posko RT setiap desa agar dapat mensukseskan gerakan 2 juta masker.

“Setelah rapat koordinasi tersebut langsung dibentuk Satgas Covid-19 serta posko PPKM Mikro di 7 desa dan 30 RT se-Kecamatan Pugaan,” kata Rony, Minggu (21/2).

Rony berharap, dengan dibentuknya Satgas Covid-19 berikut Posko PPKM Mikro hingga ke tingkat RT, masyarakat lebih bertanggungjawab dalam penegakan protokol kesehatan.

“Dengan terbentuknya Satgas Covid-19 hingga ke tingkat RT juga lebih cepat memantau pergerakan penduduk yang baru datang dari daerah lain,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner