Kalsel

Prihatin Perekonomian di Tengah Wabah, Komunitas Admin Medsos dan BEM FMIPA ULM Salurkan Bantuan

apahabar.com, BANJARMASIN – Para admin media sosial di Kalimantan Selatan (Kalsel) kembali menggelar kegiatan sosial Bersatu…

Featured-Image
Komunitas Admin Medsos dan BEM FMIPA ULM salurkan bantuan kepada warga terdampak Covid-19 sebagai tanda kepedulian. Sumber: Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Para admin media sosial di Kalimantan Selatan (Kalsel) kembali menggelar kegiatan sosial Bersatu Lawan Covid-19.

Bekerja sama dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kalsel dan Bem FMIPA Universitas Lambung Mangkurat (ULM), dana untuk aksi mereka peroleh dari menggelar konser amal yang disiarkan secara live melalui akun Instagram BEM FMIPA ULM, Sabtu (18/4) malam.

Konser musik itu diisi oleh vokalis Radja, Ian Kasela dengan akun @iankaselaradja dan vokalis Samsons, Aria Dinata dengan akun @aria_dinata1.

“Alhamdulillah donasi yg terkumpul dari netizen, warga dan hasil konser sebesar Rp10.950.000,” ujar Nanang Tri Hadi Saputra.

Dana yang diperoleh itu kemudian mereka pergunakan untuk melaksanakan aksi pembagian bantuan untuk warga yang terdampak Covid-19.

Bantuan diberikan kepada sejumlah warga di beberapa kabupaten/kota di Kalsel, antaranya Banjarmasin, Banjarbaru dan Martapura, Minggu (19/4) pagi.

“Pada kesempatan ini kita membagikan 100 paket sembako, masker dan nasi bungkus kepada warga yang terdampak secara ekonomi karena virus ini,” kata Nanang yang juga admin @shalokal.com_instabaiman itu.

Selain membagi bantuan, mereka memberikan sosialisasi dan edukasi kepada warga terhadap penanganan Covid-19 dan menghimbau untuk jangan mudik dulu tahun ini.

Sosialisasi disampaikan oleh salah satu anggota Subbag Humas Polresta Banjarmasin, Brigadir Andhy Sofyan.

Sementara itu, Kepala Departemen Sosial Masyarakat BEM FMIPA ULM, Aulia mengaku sangat senang dan mengucapkan terima kasih atas antusiasme teman-teman mahasiswa serta yang telah berpartisipasi menyumbangkan sedikit rezekinya dalam kegiatan ini.

“Alhamdulillah, saya berterima kasih atas tingginya antusiasme teman-teman mahasiswa untuk peduli terhadap sesama,” ucapnya.

Admin medsos yang tergabung dalam aksi tersebut, antaranya @shalokal.com_instabaiman, @sebernet_kalsel, @actkalsel, @podcasterbanua, @dshare.id, @inspiralova.id, @bemfmipaulm, dan muslim brotherhood.

Reporter: Riyad Dhafi R
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner