Nasional

Presiden Jokowi Beri Bonus Atlet Paralimpiade 2020, Segini Besarannya

apahabar.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi), mengapresiasi perjuangan atlet Indonesia yang tampil di Paralimpiade Tokyo…

Featured-Image
Presiden Jokowi membubuhkan tanda-tangan ke raket yang dibawakan atlet Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020, Leani Ratri Oktila di Istana Negara, Jumat (17/9). Foto-Istimewa via suara.com

bakabar.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi), mengapresiasi perjuangan atlet Indonesia yang tampil di Paralimpiade Tokyo 2020.

Apresiasi Presiden Jokowi itu dengan memberikan bonus bagi para atlet serta pelatih yang berlaga di Paralimpiade Tokyo 2020.

“Atas prestasi yang saudara-saudara raih, pemerintah memberikan apresiasi berupa bonus,” kata Presiden Jokowi di halaman Istana Kepresidenan Bogor, melansir Antara, Jumat (17/9).

Presiden Jokowi menyampaikan hal tersebut didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali, Ketua National Paralympic Committee (NPC) Indonesia Senny Marbun, Chef de Mission Andi Herman serta pejabat terkait lainnya.

“Rp 5,5 miliar kepada peraih medali emas, Rp 2,5 miliar kepada peraih medali perak, Rp 1,5 miliar kepada peraih medali perunggu dan bonus juga diberikan kepada para atlet non-peraih medali serta pelatihnya, tetapi jumlahnya tidak saya sebutkan di sini, ada yang membisiki, biar Pak Menpora,” tambah Presiden Jokowi.

Indonesia meraih sembilan medali dalam perhelatan Paralimpiade Tokyo 2020 dari kerja keras 23 atlet di tujuh cabang olahraga.

“Saya dan seluruh rakyat Indonesia menyambut kepulangan saudara-saudara dengan senang, gembira dan bangga. Saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas perjuangan dan kerja keras saudara-saudara yang telah meraih prestasi dan mengharumkan nama bangsa dan negara,” ungkap Presiden Jokowi.

Menurut Presiden Jokowi, capaian medali dalam Paralimpiade Tokyo 2020 adalah suatu lompatan.

“Terima kasih atas medali emas yang diberikan di cabang bulu tangkis, bukan hanya satu emas, tapi langsung dua emas. Ini adalah sebuah lompatan dan saudara-saudara mampu membuktikan bisa bersaing, mampu bersaing di kancah global, dan selamat juga untuk para juara yang telah mempersembahkan, baik medali perak maupun perunggu,” ucap Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi berharap prestasi para atlet di Paralimpiade Tokyo dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat Indonesia.

“Agar dapat menjadi motivasi kita semua bagi para atlet maupun masyarakat Indonesia, agar terus bekerja keras meraih prestasi dan memberikan yang terbaik untuk bangsa, untuk negara,” ungkap Presiden Jokowi.

Kepala Negara pun berpesan agar para atlet tidak lalai untuk mempersiapkan diri menuju ajang Paralimpiade Paris 2024.

“Jangan lalai untuk mempersiapkan diri. Ingat, Paralimpiade di Prancis tinggal tiga tahun lagi karena tahun 2024 dan kita harapkan Paralimpiade 2024 ini kita bisa meraih medali dan prestasi yang lebih tinggi lagi,” tambah Presiden Jokowi.

Dalam perhelatan Paralimpiade Tokyo 2020, Indonesia menduduki peringkat ke-43 dengan raihan sembilan medali.

Rincian medali yang diperoleh kontingen Indonesia adalah satu medali emas dari bulu tangkis ganda putri (Leani Ratri Oktila dan Khalimatus Sadiyah), satu medali emas dari bulu tangkis ganda campuran (Leani Ratri Oktila dan Hary Susanto) dan satu medali perak dari bulu tangkis tunggal putri (Leani Ratri Oktila).

Selanjutnya, satu medali perak dari bulu tangkis tunggal putra (Dheva Anrimushti), satu medali perak dari angkat berat (Ni Nengah Widiasih), satu medali perunggu dari atletik (Saptoyogo Purnomo), satu medali perunggu dari tenis meja tunggal putra (David Jacobs) dan dua medali perunggu dari bulu tangkis tunggal putra (Suryo Nugroho dan Fredy Setiawan).

Atlet yang tidak memperoleh medali mendapatkan Rp100 juta.



Komentar
Banner
Banner