bakabar.com, KOTABARU – Pendistribusian logistik Pilkada Kalsel 2020 ke Pulau Sembilan dilakukan lebih awal dibanding kecamatan lainnya di Kotabaru.
Sejak tanggal 1 Desember 2020 tadi, logistik dikirim Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat melalui jalur laut ke Pulau Sembilan.
Pengiriman logistik itu dikawal ketat petugas, baik dari kepolisian, dan pihak terkait lainnya.
Tiba di kantor Sekretariat Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) Pulau Sembilan langsung mendapatkan penjagaan ekstra jajaran Polsek, dan Koramil setempat.
Terpantau bakabar.com, pagi tadi, logistik pun mulai digeser menggunakan kapal dari PPK ke beberapa desa atau Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Pulau Sembilan.
Logistik yang disalurkan itu berupa, kotak suara sebanyak 18 buah, bilik suara 45 buah, serta perlengkapan pemungutan suara lainnya.
Kapolsek Pulau Sembilan, melalui Kanit Reskrim Aipda Firmanto membenarkan pergeseran, atau pendistribusian logistik itu.
“Iya, tadi pagi kami mengawal. Logistik dari PPK Pulau Sembilan didistribusikan ke PPS menggunakan kapal,” ujar Firmanto, Senin, (7/12).
Sebagai informasi, logistik tersebut dikirim ke PPS Desa Maradapan, PPS Desa Teluk Sungai, serta PPS Desa Labuan Barat.
Kecamatan Pulau Sembilan merupakan kecamatan yang terjauh di Kabupaten Kotabaru. Di sana jumlah penduduknya mencapai 6,272 jiwa.