Poco X5 5G

Poco Beberkan Alasan Ponsel X5 5G Tak Pakai Chipset Baru

Poco mengungkapkan alasan mengapa HP terbarunya yaitu Poco X5 5G masih memakai chipset Snapdragon 695.

Featured-Image
Poco ungkap alasan tidak memakai chipset baru di produk Poco X5. (Foto: dok. GSMArena)

bakabar.com, JAKARTA -Poco mengungkapkan alasan mengapa ponsel terbarunya yaitu Poco X5 5G masih memakai chipset Snapdragon 695.

Head of Marketing Poco Indonesia, Andi Renreng menjelaskan bahwa SoC Snapdragon 695 pada Poco X5 5G masih sangat mumpuni di produk-produk Poco.

"Karena sudah memakai arsitektur 6 Nm, skor AnTuTu yang lebih tinggi dibanding Snapdragon 732, juga teknologi efisiensi daya lebih baik," jelasnya.

Baca Juga: Poco X5 5G Dirilis dengan Harga Mulai Rp3,4 Juta, Intip Spesifikasinya

Ia beranggapan bahwa alasan Poco X5 5G menggunakan chipset Snapdragon 695 bedasar target pasar dan pengalaman pemakaian para pengguna Poco.

"Pengguna Poco X-Series sangat penuntut. Mereka bisa memakai HP untuk ngegame selama berjam-jam. Karena itu, stabilitas performa dan efisiensi daya sangat penting," tukasnya.

Menurutnya, seri X diperuntukan untuk orang-orang yang kesehariannya tidak terlepas dari gadget dan bermain game.

"Dengan RAM hingga 13 GB, POCO X5 5G bakal mudah melibas game-game favorit kayak Mobile Legend, PUBG, Valorant, bahkan game berat kaya Genshin Impact sekalipun," klaimnya.

Baca Juga: Poco F4 GT Turun Harga, Ponsel Flagship Dirancang buat Gamers

Snapdragon 695 5G menggunakan CPU Qualcomm Kryo 660 yang punya kecepatan hingga 2,2GHz dan fabrikasi 6nm. Kinerja yang dihasilkan lebih tinggi dibanding Snapdragon 732G.

Poco X5 5G yang ditenagai Snapdragon 695 5G mampu menghasilkan skor sebesar 404.767. Lebih tinggi dibanding Snapdragon 732 dengan hasil 364.802.

"Poco X5 5G juga kami pasarkan dengan harga sangat kompetitif dibawah Rp4 juta. Banyak kompetitor yang memasarkan produk dengan Snapdragon 695 di rentang Rp4 juta-Rp5 jutaan," umbar Andi.

Poco X5 5G dirilis dalam 2 varian. Yakni Rp3.499.000 (6/128GB) dan Rp3.999.000 (8/256 GB), tersedia sejak 21 Februari lalu.

Editor


Komentar
Banner
Banner