Ponsel Baru

Itel P55, Ponsel Baru Rp1,7 Jutaan dengan Jaringan 5G dan RAM 12 GB!

Ponsel baru Itel P55 tawarkan jaringan 5G dan RAM hingga 12 GB. Berikut spesifikasinya.

Featured-Image
Itel P55, ponsel 5G murah dengan RAM hingga 12 GB. Simak spesifikasinya. Foto: Gadgets 360

bakabar.com, JAKARTA - Itel P55 hadir sebagai ponsel baru dengan konektivitas jaringan 5G dan harga terjangkau.

Harga Itel P55 kini ditawarkan hanya Rp1,7 jutaan di toko resmi salah satu marketplace. Sementata harga normalnya masih Rp1,999 juta.

Soal spesifikasinya, Itel P55 dibekali chipset MediaTek Dimensity 6080 berfabrikasi 6nm yang dipadukan RAM 6 GB.

Kapasitas RAM bisa diperluas sampai 6 GB, sehingga total RAM-nya bisa mencapai 12 GB. Selain itu unitnya juga disertai memori internal 128 GB dan slot memori eksternal.

Itel P55 mengusung layar IPS 6,6 inci dengan tingkat ketajaman gambar 267 ppi serta refresh rate 90 Hz.

Lebih lanjut, Itel P55 memilik dua kamera belakang dengan lensa Wide 50 MP dan lensa auxiliary 0,08 MP.

Sementara kamera depannya memiliki resolusi 8 MP yang bisa diandalkan untuk selfie.

Untuk mendukung performanya, Itel P55 dilengkapi baterai 5.000 mAh dengan fast charging 18 Watt.

Fitur yang dibawa ponsel 5G murah ini antara lain: USB type C, fingerprint di bodi samping, slot kartu Dual SIM, hingga GPS.

Harga Itel P55 5G kini Rp1,7 jutaan. Foto: Gizguide
Harga Itel P55 5G kini Rp1,7 jutaan. Foto: Gizguide

Ponsel dengan sistem operasi Android 13 tersebut menawarkan varian warna Galaxy Blue dan Mint Green.

Sekadar info, ponsel dengan jaringan 5G yang dipasarkan di Indonesia rata-rata masih dibanderol lebih tinggi dari Itel P55.

Sebut saja iQoo Z7X atau Samsung A14 5G dengan harga Rp2,9 jutaan hingga Poco X5 5G yang dibanderol Rp2,8 jutaan. 

Editor


Komentar
Banner
Banner