PO Bus

PO Sinar Jaya Rilis Dua Bus Baru, Simak Fitur dan Kemewahan Kabinnya

Karoseri New Armada hadirkan dua bus baru PO Sinar Jaya dengan bodi Skylander R22. Tampangnya sporty, kabinnya terkesan mewah.

Featured-Image
Bus baru PO Sinar Jaya dengan bodi Skylander R22 buatan karoseri New Armada. Foto: Youtube.com/New Armada

bakabar.com, JAKARTA - Perusahaan Otobus (PO) Sinar Jaya punya dua bus baru dengan bodi Skylander R22 besutan karoseri New Armada.

Diketahui, bus baru Sinar Jaya berbodi Skylander R22 merupakan jenis Super High Decker (SHD). Mesin dan sasisnya memakai Hino RM 280.

Hal ini diumumkan oleh akun Youtube New Armada dan Instagram @newarmada.official lewat unggahan video.

"Sinar Jaya berbaju Skylander R22 bermesin Hino. Seberapa keren menurut kalian?," tulis keterangan di unggahan akun tersebut beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Harga Wuling Binguo ev Diprediksi Rp350 Juta, Pre-Book Banyak Bonusnya

Melihat tampangnya, eksterior bus baru PO Sinar Jaya mengusung konsep sporty dengan grille lebar berkelir hitam.

Bumper depan dan belakangnya juga beraura sporty, ditambah penggunaan lampu LED dengan Daytime Running Lights (DRL) yang memberi kesan modern.

Bagian kaca depannya memakai jenis double glass, sementara pada buritannya terdapat spoiler kecil yang terletak di atas kaca belakang.

Baca Juga: Bus Baru PO Gunung Harta Berbodi Jetbus 5, Pakai Sasis Hino dan Volvo

Bus ini juga dilengkapi peredam kejut jenis air suspension demi memberi kenyamanan para penumpang.

Eksterior bus Sinar Jaya berbodi Skylander R22 memakai livery berwarna dasar putih, dengan guratan garis warna-warni khas PO asal Bekasi tersebut.

Interior bus baru PO Sinar Jaya besutan karoseri New Armada. Foto: Youtube.com/New Armada
Interior bus baru PO Sinar Jaya besutan karoseri New Armada. Foto: Youtube.com/New Armada

Bagian dalam kabinnya, terkesan nyaman berkat penggunaan jok kelas atas berkonfigurasi 2-2. Joknya disertai sandaran kaki dan tangan.

Interiornya juga terbilang mewah dengan konsep berwarna krem, serta penggunaan ambient lights di dalam atap kabin.

Selain itu, ada soket USB untuk mengecas ponsel penumpang selama perjalanan.

Baca Juga: PO Sinar Jaya Tambah 2 Trayek Baru, Tujuan Sukabumi dan Bogor

Sementara lantai dan dindingnya dilapisi wood panel yang menguatkan kesan berkelas.

Terdapat sekat pembatas antara kabin penumpang dan awak bus yang disertai kaca.

Bus ini dilengkapi dua unit TV LED 24 inci sebagai sistem hiburan penumpang, hingga toilet untuk buang air kecil.

Bagaimana, tertarik coba bus baru PO Sinar Jaya tersebut?

Editor
Komentar
Banner
Banner