bakabar.com, BANJARMASIN - Dewan Pimpinan Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa (DPW PKB) Kalsel menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil), Jumat (1/11) petang.
Kegiatan yang berlangsung di Hotel Aston itu bertujuan untuk merapatkan barisan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024
Ketua DPW PKB Kalsel, H Cucun Ahmad Syamsurijal menegaskan akan mengawal penuh kader PKB yang maju dalam Pilkada serentak 2024.
“Kita akan kawal penuh kader PKB yang maju di Pilkada serentak 2024 di Kalsel,” katanya usai membuka rapat koordinasi wilayah pemenangan Pilkada se Kalimantan Selatan bersama DPW, DPC dan fraksi PKB se Kalsel.
“Kalau tidak sekarang kapan lagi kita membantu kader PKB yang maju di Pilkada, apa menunggu lima tahun lagi,” tegas wakil ketua DPR RI tersebut.
Rapat koordinasi wilayah PKB ini sangat penting untuk merapatkan barisan dalam memenangkan kader Partai yang maju pilkada ini.
“Saya yakin kader kader PKB di Kalsel dapat memenangkan calon yang diusung partai yang di ketua oleh cak Imin ini,” harapnya.
Seperti yang diketahui, kader PKB yang maju dalam pilkada serentak tahun 2024 terdapat di Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kabupaten Tabalong dan Kabupaten Tanah Laut.
“Rakorwil ini adalah ajang untuk memenangkan kader PKB di pilkada tahun ini,” tandasnya.