Pemkab Tala

Pj Bupati Tala: Ajak Pasukan Kuning Libur ke Luar Daerah

Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tala) mengapresiasi kinerja pasukan kuning.

Featured-Image
Pj Bupati Tanah Laut H Syamsir Rahman serahkan Piala Adipura 2023 kepada pasukan Kuning.

bakabar.com, PELAIHARI - Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tala) mengapresiasi kinerja pasukan kuning yang sudah memberikan sumbangsih terhadap capaian piala Adipura 2023.

Hal itu disampaikan Pj Bupati Tanah Laut H Syamsir Rahman, saat penyerahan Piala Adipura kepada perwakilan pasukan Kuning di RTH Hasan Basri Pelaihari, Kamis (7/3/2024).

Pj Bupati mengatakan, kinerja dari pasukan kuning sangatlah berarti untuk Kabupaten Tanah Laut hingga meraih Piala Adipura.

“Karena jerih payah pasukan kuning lah yang tiada henti hingga tidak menghianati hasil, saya sangat bangga kepada pasukan Kuning atas jerih payahnya,” katanya.

Syamsir Rahman meminta kepada Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan lingkungan Hidup (DPRKPLH) untuk memberangkatkan liburan semua pasukan Kuning atas kerja keras dan keberhasilannya meraih Piala Adipura.

“Tolong nanti pak Kadis, berangkatkan semua pasukan kuning untuk berlibur ke luar daerah,” pintanya.

Tidak hanya itu menurutnya, keberhasilan ini tidak terlepas dari semua pihak telah ikut mendukung aparatur SKPD, kelurahan dan kecamatan juga melakukan aksi bebersih menjaga kebersihan bersama di Pelaihari.

“Dari 54 Kabupaten yang memperoleh Piala Adipura salah satunya Tanah Laut dari jumlah keseluruhan ada 276 Kabupaten/ Kota dan sedikit yang mendapatkan penghargaan tersebut,” ucapnya.

Dia, berharap ke depannya Kabupaten Tanah Laut, mendapatkan Adipura Kencana. Penghargaan bergengsi dan tertinggi dari seluruh Indonesia dipilih 5 Kabupaten terbaik.

Maka dari itu untuk mendapatkan Adipura Kencana diperlukan dukungan dan kerjasama semua pihak. Termasuk DPRD Tanah Laut.
.

Editor


Komentar
Banner
Banner