Tak Berkategori

Pimpin Peringatan Hari Amal Bhakti Kemenag, Paman Birin: Junjung Rasa Kebersamaan

apahabar.com, BANJARBARU – Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke 73 Kementerian Agama Kalimantan Selatan di Asrama…

Featured-Image
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor memimpin Apel Peringatan Hari Amal Bhakti di Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin di Banjarbaru, Kamis (3/1) pagi. Foto-apahabar.com/Zepi

bakabar.com, BANJARBARU – Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke 73 Kementerian Agama Kalimantan Selatan di Asrama Haji Banjarbaru, Kamis (3/1) pagi terasa spesial.

Pasalnya, selain dihadiri oleh ribuan pegawai Kemenag dari 13 Kabupaten Kota. Apel peringatan HAB kali ini dipimpin langsung oleh Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor.

“Melalui peringatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama, kami diingatkan kembali arti pentingnya jaminan hak beragama dalam pelaksanaan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945,” ungkap Paman Birin membacakan amanat Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin.

Baca Juga:Kemenag Kalsel Gelar HAB Esok, Undangan Di-imbau Menyesuaikan Pakaian

Dia menambahkan, hal ini juga sejalan dengan tema Hari Amal Bakti Kementerian Agama tahun ini, yaitu "Jaga kebersamaan umat". Dirinya mengajak seluruh jajaran Kementerian Agama, apalagi di tahun politik. Agar senantiasa menebarkan energi kebersamaan serta merawat kerukunan, dan menempatkan diri di atas kepentingan semua kelompok dan golongan.

“Ajakan yang sama kepada semua elemen bangsa. Mari jaga kebersamaan, keutuhan sesama anak bangsa. Hindari segala ujaran, perilaku, dan sikap yang bisa menimbulkan luka bagi sesama saudara. Mari jauhi saling menebar benci, saling melempar fitnah keji, saling menyuburkan penyakit hati, dan saling melukai hati antar sesama anak negeri,” terangnya.

Dirinya juga berpesan, kepada para ASN Kemenag Kalsel agar mampu menunjukkan kinerja yang baik. Selain itu kepemimpinan yang amanah, dan memberi kemudahan kepada masyarakat. Untuk memperoleh akses pelayanan keagamaan secara akuntabel dan berkualitas.

Baca Juga:"Parukunan Jamaluddin" Ternyata Ditulis Ulama Perempuan Berdarah Banjar-Bugis

Penulis: Zepi Al Ayubi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner