Politik

Pilwali Banjarmasin 2020: 4 Paslon Kompak Deklarasi Kampanye Damai dan Sehat

apahabar.com, BANJARMASIN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarmasin menggelar Deklarasi Kampanye Damai dan Sehat pada…

Featured-Image
4 Paslon Pilwali Banjarmasin 2020 deklarasikan kampanye damai dan sehat. Foto-apahabar.com/M Robby

bakabar.com, BANJARMASIN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarmasin menggelar Deklarasi Kampanye Damai dan Sehat pada Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjamasin 2020, di G’sign Hotel Banjarmasin, Minggu (27/09/2020).

Deklarasi ini dihadiri oleh seluruh pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Banjarmasin 2020.

Di antaranya paslon nomor urut 01 Haris-Ilham, paslon nomor urut 02 Ibnu-Arifin, paslon nomor urut 03 Khairul Saleh-Habib Ali dan paslon nomor urut 04 Hj Ananda-Musaffa Zakir.

Tidak hanya itu, berhadir pula Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Banjamasin, Hermansyah.

Dalam sambutannya, Ketua KPU Banjarmasin, Rahmiyati Wardah mengatakan ini tugas bersama dalam menciptakan pemilihan kepala daerah yang aman dan damai.

“Ini merupakan kesempatan para pasangan calon mendeklarasikan diri untuk menciptakan pilkada damai dan aman,” ucap Rahmiyati Wardah, Minggu (27/9) pagi.

Menurut Rahmi, masa kampanye dimulai pada 26 September hingga 5 Desember atau sebanyak 71 hari.

“Setiap pasangan calon hendaknya bersikap dewasa dalam berpolitik. Hindari cara berpolitik dengan cara kekerasan demi memperoleh empati dari masyarakat,” pungkasnya.

Sekedar diketahui, KPU membagi masa kampanye calon kepala daerah ini dengan tiga fase.

a. Fase pertama yakni kampanye pertemuan terbatas, pertemuan tatap muka, dialog, penyebaran bahan kampanye kepada umum pemasangan alat peraga dan/atau kegiatan lain.

b. Fase kedua, KPU akan menggelar debat publik/terbuka antarpasangan calon sebagai bagian dari kampanye calon kepala daerah. Fase pertama dan kedua masa kampanye itu akan digelar pada 26 September hingga 5 Desember 2020.

c. Fase ketiga, KPU akan membuka kampanye calon kepala daerah melalui media massa, cetak, dan elektronik, pada 22 November hingga 5 Desember 2020.

Komentar
Banner
Banner