Borneo Hits

Persiapan Pembangunan Stadion Internasional, Pemprov Kalsel Pertimbangkan Lokasi

Pemerintah provinsi tengah bersiap membangun stadion internasional. Gubernur Kalimantan Selatan, Muhidin, berjanji akan rampung dalam satu periode kepemimpinann

Featured-Image
Gunernur Kalsel, H Muhidin, berjanji pembanguan stadion internasional selesai dalam 5 tahun ke depan. Foto: bakabar.com/Hasan

bakabar.com, BANJARBARU - Pemprov Kalimantan Selatan tengah bersiap membangun stadion internasional. Gubernur H Muhidin bahkan berjanji proyek ini akan rampung dalam satu periode kepemimpinan.

Pembangunan stadion internasional merupakan bagian dari janji kampanye Muhidin bersama Hasnuryadi Sulaiman. Adapun lokasi pembangunan stadion masih dalam pertimbangan.

Sebelumnya memang Muhidin ingin stadion bertaraf internasional dibangun di Jalan Ahmad Yani Kilometer 17, Kecamatan Gambut, Banjar.

Belakangan Pemkot Banjarbaru menawarkan hibah lahan yang berlokasi di Jalan Mistar Cokrokusomo, Kecamatan Cempaka.

"Kami masih mempertimbangan lokasi, sedangkan anggaran sudah dialokasikan. Saya ingin stadion sudah selesai sebelum masa jabatan saya sebagai gubernur berakhir," papar Muhidin.

Lebih dari sekadar fasilitas olahraga, stadion ini diharapkan menjadi motor penggerak ekonomi daerah. Dicontohkan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) di Jakarta yang selalu ramai dengan berbagai kegiatan, bukan hanya pertandingan olahraga.

"Sebagai provinsi yang berbatasan langsung dengan Ibu Kota Nusantara, kami menilai Kalsel perlu memiliki infrastruktur yang sepadan," tegas Muhidin.

Editor


Komentar
Banner
Banner