Politik

Pengamanan Berlapis Kawal Rekapitulasi PSU Kalsel Tingkat Provinsi

apahabar.com, BANJARMASIN – Ratusan petugas gabungan mengawal ketat rekapitulasi hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilgub Kalsel…

Featured-Image
Ratusan personel gabungan baik TNI maupun Polri mengawal ketat pelaksanaan pleno yang digelar KPU Kalsel sejak siang tadi. apahabar.com/Syahbani

bakabar.com, BANJARMASIN – Ratusan petugas gabungan mengawal ketat rekapitulasi hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilgub Kalsel di Hotel G’Sign Banjarmasin, Kamis (17/6).

Ratusan personel gabungan baik TNI maupun Polri menerapkan pengamanan berlapis dalam pleno yang digelar KPU Kalsel sejak siang tadi.

Ruang rapat yang berlokasi di lantai delapan, misalnya, hanya bisa dimasuki oleh tamu yang memiliki undangan.

Sementara, sejumlah pendukung masing-masing paslon harus bersabar menunggu di lantai dasar.

“Kalau mau masuk wajib swab antigen. Saya di luar saja,” ujar salah seorang pendukung paslon.

Kepala Biro Ops Polda Kalsel Kombes Pol Moch Noor Subchan bilang ada 172 personel gabungan dikerahkan.

“Polri ada 122 personel, dan tim ada 50 personel. Mereka distanby-kan untuk pengamanan rekapitulasi,” ujar Subchan.

Setiap tamu yang memiliki undangan tak bakal diperbolehkan masuk.

“Wajib swab antigen,” ujar perwira polisi berpangkat tiga melati itu.

Rekapitulasi PSU Pilgub Kalsel, Data Pemilih Disabilitas Tapin Tak Sinkron



Komentar
Banner
Banner