bakabar.com, BANJARBARU - Pendaftaran mudik gratis di Banua ditutup setelah kuotanya mencukupi. Total pemudik yang sudah mendaftar berjumlah 675 orang.
Diketahui, menjelang lebaran ada 45 minubus yang disediakan Dinas Perhubungan Kalsel dengan kapasitas 15 orang per unit.
"Kami buka pendaftaran kemarin dan kami tutup tadi malam, karena kuotanya sudah penuh," kata Kadishub Kalsel, Fitri Hernadi, usai apel gelar armada di kawasan kantor gubernur, Kamis (13/3).
Baca Juga: Operasi Sikat Intan 2023: Polres Tanbu Ungkap Belasan Kasus Kejahatan
Ada dua titik penjemputan pada program mudik gratis ini: Taman Nol Kilometer Banjarmasin dan Lapangan Murjani, Banjarbaru.
Rutenya ke Banua Anam (Tapin, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Balangan, Tabalong dan Hulu Sungai Utara). Lalu Tanah Laut, Tanah Bumbu dan Kabupaten Kotabaru.
Dia mengatakan 45 armada yang disediakan sudah menjalani pengecekan dan siap untuk mengangkut pemudik.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kalsel 13 April 2023: Hujan Ringan-Petir di Siang Bolong
Tahun depan, kata dia, untuk memperbanyak kuota mudik gratis, pihaknya akan bekerja sama dengan organda.
"Supaya armada lebih banyak dan masyarakat juga lebih banyak yang terangkut dengan angkutan mudik gratis," tandasnya.