bakabar.com, BANJARBARU - Sebagai bentuk penghargaan, Pemko Banjarbaru merayakan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia bersama puluhan veteran di Aula Gawi Sabarataan Pemko Banjarbaru, Sabtu (17/10).
Wali Kota HM Aditya Mufti Ariffin langsung menghadiri kegiatan tersebut bersama Ketu TP PKK Hj Vivi Mar’i Zubedi, Wakil Wali Kota Wartono dan jajaran.
Diketahui pertemuan tersebut rutin diagendakan setiap tahun, terutama selama masa kepemimpinan Aditya.
Pun pertemuan dengan para veteran tersebut berlangsung hangat, mengingat mereka masih dapat berhadir dengan usia yang tak lagi muda. Tidak lupa Pemkot Banjarbaru juga membagikan tali asih.
Tercatat veteran berjumlah 45 orang, ditambah janda veteran sebanyak 46 orang. Hampir 60 persen di antaranya sudah mengalami kondisi kesehatan yang menurun, sehingga sulit beraktivitas.
“Setiap memperingati HUT Kemerdekaan RI, kami tidak bisa melupakan pengorbanan dan perjuangan veteran demi mewujudkan kemerdekaan yang dirasakan sekarang," ungkap Aditya.
“Sekarang kami yang akan melanjutkan perjuangan dengan mengisi dan memaknai kemerdekaan melalui pembangunan di berbagai bidang. Tentunya kesejahteraan dan nilai kemerdekaan harus dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat," tegasnya.
Sementara Ketua DPC LVRI Banjarbaru, Letkol Tugimin, berterima kasih dan mengungkapkan kebanggaan bisa berkumpul bersama Wali Kota Banjarbaru dan jajaran.
“Kami merasa terhormat dan bangga, karena kami yang sudah uzur ini masih diberi kesempatan untuk bersilaturrahmi dengan jajaran pemerintahan," papar Tugimin.
“Kami berterima kasih atas bantuan Pemko Banjarbaru yang telah memberikan segalanya. Mulai dari siraman rohani hingga pemeriksaaan kesehatan," tutupnya.