Pemkab Tabalong

Pemkab Tabalong Alokasikan Dana Puluhan Miliar Bangun Gedung TCC

Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani, meletakan batu pertama pembangunan Gedung Tabalong Convention Center (TCC), Sabtu (16/3) di Jalan Nan Sarunai.

Featured-Image
Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani, meletakan batu pertama pembangunan TCC. Foto - Prokopim Setda Tabalong

bakabar.com, TANJUNG - Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani, meletakan batu pertama pembangunan Gedung Tanjung Convention Center (TCC), Sabtu (16/3) di Jalan Nan Sarunai.

Gedung yang dibangun di kawasan Tanjung Green City ini nantinya akan menghabiskan anggaran sekitar Rp42 miliar.

Proyek pembangunannya menggunakan sistem multiyears atau proyek berkelanjutan.

Kepala Dinas PUPR Tabalong, Wibawa Agung Subrata, mengatakan, dana puluhan miliar rupiah ini bersumber dari APBD Tabalong.

"Untuk tahun ini  pembangunan TCC ditargetkan selesai di lahan 2,9 sekian hektare. Untuk gedung kita harapkan sudah selesai," jelas Agung.

Sementara itu Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, mengatakan, pembangunan TCC  ini menjadi pengembangan Jalan Nan Sarunai sebagai Kawasan Green City atau Kawasan Hijau.

Ke depan Tabalong menjadi pusat kegiatan bisnis, pemerintahan hingga pendidikan, sehingga perlu membangun convention center yang representatif.

“ TCC ini minimal kapasitasnya bisa menampung 5.000 orang," pungkas Anang.

Baca Juga: Lantik Puluhan Pejabat, Simak Pesan Bupati Tabalong

Editor


Komentar
Banner
Banner