Pemkab Banjar

Pemkab Banjar Predikat ke-5 Nasional, Wabup Berikan Apresiasi

Pemkab Banjar Terbaik se Kalsel, Wagub Berikan Apresiasi

Featured-Image
Wakil Bupati Banjar memberikan apresiasi atas keberhasilan jajaran Pemkab Banjar meraih predikat terbaik se Kalsel

bakabar.com, MARTAPURA - Wakil Bupati Banjar, Habib Idrus Al Habsyi, memberikan apresiasi dan penghargaan seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Banjar atas keberhasilan berbagai prestasi yang telah diraih.

''Kita telah mendapatkan skor 3,7047 dalam penyelenggaraan pemerintah daerah dan sekaligus berada di peringkat ke 5 nasional, ini perlu diberikan apresiasi,'' kata Wakil Bupati, saat memimpin upacara peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX Tahun 2025, di halaman Kantor Bupati Banjar, Martapura, Senin (28/4/2025) pagi.

Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah tahun 2025 ini bertema Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045,

Menurut Habis Idrus, tema terebut menegaskan pentingnya harmoni kebijakan dan langkah implementasi untuk mewujudkan cita-cita Indonesia sebagai bangsa maju, mandiri dan berdaulat.

“Kabupaten Banjar juga menjadi yang terbaik se Kalimantan Selatan, kita patut berbangga dengan capaian yang kita dapatkan saat ini karena ini merupakan gambaran dari penyelenggaraan pemerintahan daerah di Kabupaten Banjar,” ungkapnya.

Ditambahkanya, LPPD merupakan rapot kepala daerah yang dinilai oleh Kemendagri yang diharapkan Kabupaten Banjar mampu mempertahankan bahkan meningkatkan capaian kinerja ini.

Dalam kesempatan tersebut dilaksanakan penyerahan simbolis SK kenaikan pangkat periode Juni oleh Wakil Bupati Habib Idrus Al Habsyi didampingi Asisten Administrasi Umum Rakhmat Dhani dan Kepala BKPSDM Banjar Hj Erny Wahdini.

Editor


Komentar
Banner
Banner