Tak Berkategori

Pelayanan RSD Idaman Banjarbaru Dikeluhkan, Anggota Dewan: Seperti Rumah Sakit Hantu

apahabar.com, BANJARBARU – Pelayanan Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru dikeluhkan lagi. Anggota DPRD Banjarbaru, Syamsuri,…

Featured-Image
RS Idaman Banjarbaru. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU – Pelayanan Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru dikeluhkan lagi.

Anggota DPRD Banjarbaru, Syamsuri, mengaku banyak menerima keluhan terkait fasilitas dan pelayanan rumah sakit dari masyarakat.

“Sebenarnya ini bukan ranah kami, tapi sebagai wakil rakyat kami menerima laporan. Ada informasi yang disampaikan masyarakat terkait pelayanan rumah sakit yang kurang baik. Padahal rumah sakit ini menjadi percontohan,” ujarnya.

Di antara sejumlah keluhan yang dia terima, satu di antaranya terkait penerangan, khususnya di halaman RSD Idaman. Dia berharap jika ada kesalahan dalam pengelolaan hanya karena oknum.

“Catatan kepada rumah sakit, terkait dengan lampu – lampu yang mati apalagi di halaman depan. Terkesan rumah sakit ini seperti tidak berpenghuni, seperti rumah sakit hantu. Kami meminta pihak rumah sakit segera melakukan perbaikan,” terangnya seraya meminta keluhan warga itu tidak dianggap enteng.

Keluhan serupa juga diterima anggota DPRD Banjarbaru lainnya,
A Muriadi. Dia mempertanyakan soal anggaran perbaikan lampu yang mestinya dimiliki rumah sakit.

“Apakah rumah sakit tidak ada anggaran terkait fasilitas seperti lampu? Beberapa masyarakat mengeluhkan kondisi di depan rumah sakit yang gelap. Menakutkan kata masyarakat,” kata anggota dewan yang akrab disapa Imung itu.

“Itu keluhan masyarakat yang saya terima. Memang kita bukan komisi yang membidangi, tapi kita tetap menerima sebagai wakil rakyat,” tambahnya.

Menanggapi sejumlah keluhan itu, Kepala Bagian Tata Usaha RSD Idaman, Firmansyah, mengatakan akan segera menangani keluhan – keluhan yang ada.

“Bagi masyarakat atau pasien yang ingin menyampaikan keluhannya juga bisa. Silahkan. Kami terbuka. Sampaikan saja. Tempatnya ada di lantai 1. Dan kami siap menyelesaikan masalahnya,” ucapnya.



Komentar
Banner
Banner