Korban Tewas Tenggelam

Pegawai PTSP Cilincing Tenggelam di Sungai BKT Ditemukan Meninggal Dunia

Seorang PTSP Kecamatan Cilincing yang tenggelam, akhirnya ditemukan meninggal dunia oleh Gulkarmat.

Featured-Image
Petugas Gulkarmat Jakarta Utara menemukan pegawai PTSP yang tenggelam di Sungai BKT, Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Jumat (9/6). (Foto: apahabar.com/Ryan)

bakabar.com, JAKARTA - Seorang pegawai Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kecamatan Cilincing yang tenggelam pada Kamis, (8/6) malam yakni Fithri Khairul Umam (33), ditemukan meninggal dunia pada Jumat (9/6).

Jenazah Umam ditemukan di sungai Kanal Banjir Timur (BKT) oleh petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara yang melakukan penyisiran. Penyisiran yang dilakukan dengan perahu karet dari awal tenggelam sampai pintu air.

Bintara Piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara, Marijo mengatakan jenazah korban ditemukan sekira pukul 14.00 WIB.

“Kami dari damkar berkordinasi dan melakukan upaya sekitar jam 9 pagi. Kami luncurkan 4 unit, dengan perahu karet, dengan 24 personil,” kata Marijo di lokasi.

Baca Juga: Bocah Tewas Tenggelam, Dinpar Trenggalek Evaluasi SOP Pengawas Kolam Renang

Setelah ditemukan, jenazah korban dibawa ke kediamannya di kawasan Walang Jaya, Koja, Jakarta Utara.

Diberitakan sebelumnya, diketahui pria yang bernama Fithri Khairul Umam atau Umam itu diduga tenggelam sejak Kamis (8/6) malam kemarin.

Salah satu rekan Umam, Ardi mengatakan, yang bersangkutan dilaporkan hilang sejak Kamis malam kemarin. Keluarga dan rekan kerja korban awalnya melakukan penelusuran lewat aplikasi pencarian gawai.

Dari pencarian tersebut, didapati bahwa titik terakhir kali keberadaan Umam ada di pinggir Kanal Banjir Timur.

Editor


Komentar
Banner
Banner