BKKBN Kalsel

Parade Jukung Hias Siap Semarakkan Harganas Ke-26

apahabar.com, BANJARMASIN – Perayaan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-26 awal Juli nanti diprediksi berlangsung meriah. Sejumlah…

Featured-Image
Ilustrasi Jukung Hias. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN - Perayaan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-26 awal Juli nanti diprediksi berlangsung meriah.

Sejumlah pihak tengah disibukkan dengan berbagai macam persiapan, termasuk di antaranya Dinas Pariwisata.

Pada kesempatan Harganas kali ini, mereka tengah menyiapkan Parade KIE Jukung Hias, 3 Juli dan Festival Budaya Banjar 4-6 Juli.

Baca Juga: Harganas XXVI 2019, Berikut Rangkaian Kegiatannya

"Melalui event ini akan menjadi tempat bertemunya 34 provinsi di Indonesia. Di mana masing-masing akan menampilkan jukung hias dengan ornamen daerahnya, serta kita dapat menampilkan budaya Banjar kepada mereka," ucap Kepala Dinas Pariwisata Kalsel, H Dahnial Kifli, di sela Sosialisasi MICE dan Sertifikasi Kompetensi Pariwisata, Kamis siang.

Menurut Dahnial, rangkaian acara yang terpusat di Kalsel ini tentunya membuat industri pariwisata menjadi diuntungkan. Pun, memberikan multiplier efek yang besar bagi sejumlah sektor lain.

"Pertama biro-biro travel. Lalu hotel atau tempat mereka menginap, baik nantinya di hotel berbintang maupun kelas melati, juga di guest house bahkan rumah-rumah penduduk sudah mulai banyak yang dipesan," paparnya

Sebagai tuan rumah, mereka siap memberikan pelayanan yang terbaik. Mengingat even ini merupakan sebuah kebanggaan, kesempatan besar untuk mempromosikan budaya, tradisi hingga objek wisata yang ada di Banua.

"Semua sektor kita libatkan terutama untuk keamanan. Kita usahakan menjadi tuan rumah yang baik, karena kesannya nanti akan dibawa oleh puluhan ribu manusia,” jelas dia.

Melalui acara tersebut, dirinya berharap Kalimantan Selatan dapat memberikan kesan yang baik bagi para tamu undangan maupun masyarakat yang hadir nantinya. Baik itu dari sisi keramahan penduduk, potensi alam yang indah dan objek wisata yang menarik.

Baca Juga: Harganas XXVI Picu Gairah Pariwisata dan UMKM Kalsel

Reporter: Ahc09
Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner