bakabar.com, BANJARMASIN – Anggota Fraksi DPRD Kalsel Muhammad Yani Helmi menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19 di kediamannya kawasan Sungai Jingah, Kecamatan Banjarmasin Utara, Sabtu (18/9).
Politisi yang akrab disapa Paman Yani ini sengaja memfasilitasi kegiatan vaksinasi Covid-19 bekerjasama dengan sejumlah pihak terkait untuk mendukung percepatan program vaksinasi.
“Kegiatan ini merupakan hal yang luar biasa dalam artian kolaborasi yang baik antara Pemerintah Daerah, Kepolisian Daerah Kalsel, dan anggota DPRD Kalsel, sehingga pada hari ini bisa kita laksanakan vaksinasi di Sungai Jingah ini,” katanya.
Selain itu, menurut Paman Yani kegiatan ini dilaksanakan untuk memudahkan masyarakat mendapatkan vaksinasi Covid-19, khususnya di Kecamatan Banjarmasin Utara dan sekitarnya.
Sehingga diharapkan dapat mempercepat terbentuknya kekebalan komunitas atau herd immunity untuk memutus mata rantai penularan virus Covid-19
“Seperti yang pernah saya sampaikan, vaksinasi ini tidak begitu masif seperti yang diinginkan oleh masyarakat. Hal itu sudah kami komunikasikan kepada Gubernur Kalsel sehingga Beliau memerintahkan agar vaksinasi dipercepat dengan menggandeng Polda Kalsel, Dinkes Kalsel dan Puskesmas Sungai Jingah. Alhamdulillah bisa terlaksana dengan baik,” jelasnya.
Lebih lanjut, Paman Yani berharap ketersediaan, kecukupan dan kegiatan vaksinasi di Kalsel ini bisa dilaksanakan secara konsisten sehingga masyarakat mendapatkan vaksinasi lengkap, baik dosis pertama maupun kedua.
“Karena yang terjadi sekarang di tengah masyarakat, apalagi di Dapil saya di Kabupaten Tanah Bumbu dan Kotabaru, kalau vaksinasi dosis pertama saja, tidak vaksinasi dosis kedua. Padahal seharusnya masyarakat itu dilayani. Ketika mereka sudah dapat vaksinasi pertama maka dilayani untuk vaksinasi tahap kedua. Jangan ditolak. Karena jika ditolak mereka harus menunggu lagi kepastian waktunya,” tambahnya.
Diketahui, jumlah vaksin yang disediakan sekitar 300 dosis untuk tahap pertama dan tahap kedua. Pada hari sebelumnya, panitia juga sudah menyebarkan formulir pendaftaran bagi masyarakat yang ingin bervaksin untuk menghindari kerumunan pada hari pelaksanaannya.
Dari pantauan di lapangan, tidak hanya orang dewasa saja tetapi lansia dan pelajar mengikuti kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 ini.