Hot Borneo

Operasional Indomaret di Kabupaten HSS Masih Proses

apahabar.com, KANDANGAN – Salah satu retail modern yakni Indomaret rencananya akan beroperasi di wilayah Kabupaten Hulu…

Featured-Image
Indomaret di Tapin, HSS kapan? Foto-dok/apahabar.com

bakabar.com, KANDANGAN – Salah satu retail modern yakni Indomaret rencananya akan beroperasi di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

Pada Pebruari 2022, Indomaret sudah mengajukan permohonan mendirikan usaha kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab HSS).

Totalnya ada sebanyak sembilan titik tersebar di Kecamatan Kandangan, Sungai Raya, dan Daha Selatan.

Pada Mei 2022 ini, Pemkab HSS sudah melakukan pemeriksaan lokasi yang diusulkan Indomaret.

Kabar tersebut dibenarkan Sekretaris Daerah (Sekda) HSS Muhammad Noor saat ditemui bakabar.com.

Disampaikan Sekda, dinas perdagangan sedang memeriksa lokasi apakah sudah sesuai dengan persyaratan yang disepakati atau tidak.

“Masih kita lihat kesesuaian dengan nota kesepahaman atau MoU bersama,” kata Sekda Muhammad Noor, Rabu (18/5).

Isi perjanjian bersama itu di antaranya yakni pekerja harus warga lokal, mengakomodir UMKM, dan jarak antara retail usaha yang ditentukan.

“Insya Allah dalam waktu dekat rekomendasi dari dinas perdagangan akan keluar,” bebernya.

Sekda Muhammad Noor mengungkapkan bahwa retail modern lain yaitu Alfamart juga sudah memasukkan permohonan untuk beroperasi di wilayah Kabupaten HSS.

“Sudah masuk permohonan dan akan kita proses,” imbuhnya.

Terpisah, Kepala Dinas Perdagangan HSS Sudiono menyampaikan bahwa pihaknya telah memeriksa langsung lokasi yang diusulkan Indomaret.

“Kita sudah survei, ada sembilan titik. Hasil ini sudah kita berikan ke Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten HSS,” terang Sudiono.

Dinas perdagangan memastikan titik atau lokasi operasional Indomaret jauh dari tempat ibadah, toko maupun pasar tradisional.

“Warga di sekitar lokasi juga tidak ada yang keberatan,” tandasnya.



Komentar
Banner
Banner