News

Ojol Merah Milik Air Asia Siap Mengaspal, Begini Cara Daftarnya

apahabar.com, JAKARTA – Pemain di sektor Ojek Online nampaknya akan kedatangan tambahan baru. Pasalnya, Manajemen AirAsia…

Featured-Image
Ojek online AirAsia Ride siap mengaspal di Indonesia. Instagram/ @airasiasuperapp.id

bakabar.com, JAKARTA - Pemain di sektor Ojek Online nampaknya akan kedatangan tambahan baru. Pasalnya, Manajemen AirAsia Ride Indonesia sebelumnya telah mengumumkan akan merilis layanan ojol AirAsia di Indonesia November mendatang.

Kabar AirAsia Ride bakal segera mengaspal di Indonesia saat ini tengah menjadi sorotan publik.Hal tersebut bukan tanpa sebab, pasalnya AirAsia Ride akan memberikan gaji pokok Rp 10 juta per bulan untuk para drivernya.

Tak hanya itu, nantinya para driver ojol AirAsia juga akan mendapatkan jaminan Kesehatan hingga cuti tahunan layaknya pekerja kantoran.

Melalui keterangan resmi yang diterima bakabar.com, manajemen AirAsia Super App Indonesia saat ini masih dalam tahap pengembangan untuk layanan AirAsia Ride yang rencanya akan meluncur pada November mendatang di Bali.

Namun, hingga saat ini pendaftaran untuk menjadi driver AirAsia Ride di Indonesia nampaknya belum dibuka.

Lantas bagi anda yang tertarik untuk mendaftar sebagai driver di Ojol berwarna merah ini, simaklah cara daftar menjadi Driver di AirAsia Ride pada artikel ini!

Syarat Jadi Driver Ojol AirAsia

Bagi anda yang tertarik untuk menjadi driver ojol AirAsia, anda harus dapat memenuhi syarat berikut ini:

  1. Berusia maksimal 55 tahun
  2. Memiliki surat izin mengemudi berupa SIM A/C asli
  3. Kendaraan dilengkapi dengan STNK asli
  4. Memiliki buku rekening tabungan yang masih aktif
  5. Memiliki kartu identitas KTP asli
  6. Memiliki email dan nomor HP yang aktif

Cara Daftar jadi Driver Ojol AirAsia

Bagi anda yang sudah melengkapi persyaratan tersebut, sudah layaknya anda mendaftar menjadi bagian driver ojol AirAsia Ride.

Adapun cara daftarnya simaklah berikut ini:

  1. Download Aplikasi AirAsia Ride Driver
  2. Kalau sudah diinstal, buka aplikasi tersebut dan klik "Driver Registration"
  3. Pilih negara domisili
  4. Lalu klik "confim"
  5. Tunggu kode OTP masuk melalui SMS
  6. Masukkan kode di kolom yang sudah disediakan
  7. Isi semua formulir dengan baik dan benar
  8. Klik "kirim/daftar"
  9. Tunggu konfirmasi dan verifikasi dari pihak AirAsia Ride

Apakah anda tertarik menjadi driver ojol AirAsia, jadi jangan lupa persiapkan dirimu dan penuhi syarat-syartnya dan cara daftarnya untuk jadi driver ojol AirAsia Ride. Semoga bermanfaat!



Komentar
Banner
Banner