Kalsel

OJK Bangun BWM di Ponpes Darul Hijrah, Paman Birin: Bukti Perhatian Pemerintah

apahabar.com, MARTAPURA – Gubernur Kalimantan Selatan, H. Sahbirin Noor bersama dengan Ketua Otoritas Jasa Keuangan (OJK)…

Featured-Image
Ketua Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimbong Santoso, Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor serta Kepala Ponpes Al Hijrah melakukan pengguntingan bunga, tanda diresmikannya Bank Wakaf Mikro (BWM) di Ponpes Darul Hijrah. Foto-apahabar.com/AHC15

bakabar.com, MARTAPURA – Gubernur Kalimantan Selatan, H. Sahbirin Noor bersama dengan Ketua Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimbong Santoso menghadiri Peresmian Bank Wakaf Mikro (BWM) Darul Hijrah Cindai Alus pada Jumat (1/11).

Pada acara yang digelar di Aula Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Hijrah tersebut, Paman Birin -akrab Gubernur Kalsel itu disapa- berterimakasih kepada pemerintah pusat yang sudah memperhatikan pesantren yang ada di Kalimantan Selatan.

“Kita terkadang masih banyak ketinggalan atau terbelakang, namun hari ini kita sangat berterima kasih dan memberikan penghargaan kepada Pemerintah Pusat, karena lebih mempertajam sentuhannya kepada dunia pesantren di seluruh Indonesia. Saya meyakini kalau pemerintah pusat serta pemerintah provinsi dan kabupaten kota hari ini bisa lebih konsen terhadap dunia pesantren. Dengan begitu saya yakin di Republik Indonesia ini akan semakin jaya,” ungkapnya.

Senada dengan Paman, Kepala Pondok Pesantren Darul Hijrah Putra, KH Zarkasyi Hasbi juga mengungkapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah dan Pusat yang memperhatikan Ponpes miliknya.

“Pondok yang saya dirikan ini sangat sepi dan jauh dari kota, atau lebih tepatnya di ujung desa dan hanya memiliki 4 santri. Bahkan dulunya hanya jalan kecil yang buntu, namun pemerintah memperhatikan kami, hingga kami bisa berkembang lebih pesat dengan jumlah ribuan santri. Dan sekarang beliau membangunkan kami Bank Wakaf Mikro untuk mempermudah kami untuk lebih berkembang,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua OJK Pusat, Wimbong Santoso mengatakan, jika untuk satu BWM pihaknya hanya menampung 3000 nasabah.

“Jika melebihi dari 3000 maka kami akan melakukan penambahan BWM lagi,” ucapnya.

BWM ini, sambungnya, juga akan dibangun sebanyak 50 di sejumlah Ponpes yang ada di Kalimantan Selatan.

Baca Juga:Tempati Rumdin Ketua DPRD Kalsel, Ini Pesan Paman Birin Buat Supian HK

Baca Juga:Curhat Masyarakat Adat Kalsel ke Denny Indrayana: Penduduk Lokal Sulit Bersaing

Reporter: AHC 15
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner