Kalsel

‘NGODIM’, Warga Bangga dan Terharu Bisa Ngobrol Langsung dengan Dandim 1022/Tanah Bumbu

apahabar.com, BATULICIN – Dandim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Cpn Rahmat Trianto, bersilaturahmi dengan warga di Kecamatan Kuranji….

Featured-Image
Melalui NGODIM, Dandim 1022/TNB, Letkol Cpn Rahmat Trianto, bersilaturahmi dengan mendatangi warga. Foto-Dandim 1022/TNB.

bakabar.com, BATULICIN – Dandim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Cpn Rahmat Trianto, bersilaturahmi dengan warga di Kecamatan Kuranji.

Silaturahmi digelar di sebuah pendopo dengan makan bersama dibalut dengan acara NGODIM atau Ngobrol/Ngopi bersama Dandim, Rabu (18/11).

NGODIM merupakan program Binter yang dicetus oleh Dandim 1022/Tanah Bumbu dengan menggelar ngopi bareng yang dihadiri tokoh masyarakat, agama dan adat, pemerintah kecamatan, serta aparat desa.

Program tersebut selain untuk bersilaturahmi dengan seluruh komponen masyarakat, juga sebagai wadah untuk bertukar pikiran serta menyerap aspirasi dan permasalahan dari warga yang ada di desa-desa di Kabupaten Tanah Bumbu.

“Alhamdulillah, melalui kegiatan NGODIM hari ini saya bisa kembali hadir di tengah masyarakat. Menyerap aspirasi, mendengarkan permasalahan, serta mendapat masukan dari mereka untuk kemajuan daerah,” ungkap Dandim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Cpn Rahmat Trianto, kepada bakabar.com, Rabu (18/11) sore.

Letkol Rahmat mengatakan melalui NGODIM itu juga, dia bisa langsung mengetahui keadaan dan situasi di desa-desa setiap kecamatan.

“Langsung bertemu dan bertatap muka serta bercengkrama dengan masyarakat. Berbagai keluhan mereka sampaikan dan kita akan berusaha ikut menyelesaikan apa yang menjadi permasalahan mereka. Dan itu memang sebagian dari tugas kami, kemanunggalan TNI bersama rakyat,” tutur Dandim.

Dalam kesempatan itu, Dandim juga mengamanatkan kepada para prajuritnya agar selalu menjalankan tugas dengan penuh amanah dan harus menjalin komunikasi dan sinergitas dengan stakeholder.

“Jaga sinergitas, jalin komunikasi, serta dekat dengan masyarakat. Sehingga keberadaan prajurit TNI di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan manfaat yang besar bagi masyarakat,” pesannya.

Masyarakat pun merasa sangat bangga bisa bertemu langsung dengan Dandim yang datang ke desa mereka. Mereka juga menyambut baik dengan perasaan senang dan haru, karena bisa langsung bercengkrama dengan Dandim.

“Alhamdulillah, bisa langsung ketemu Pak Dandim sambil bercerita apa yang menjadi keluhan kami. Pak Dandim orangnya ramah, suka juga bercanda, namun tegas,” ungkap Satimin bersama warga lainnya.

Warga berharap kedatangan Dandim tidak hanya dilakukan kali ini saja, namun juga dilain kesempatan.

“Yang jelas kami sebagai warga merasa haru, bangga, dan senang didatangi Pak Dandim. Ini kali pertama bisa bicara langsung sama Pak Dandim. Semoga beliau nanti datang lagi mengunjungi kami sambil bercerita,” pungkas mereka.



Komentar
Banner
Banner