Tak Berkategori

Nama Tiga Pejabat di Banjar Dicatut via Whatsapp, Waspada Penipuan!

apahabar.com, MARTAPURA – Dugaan penipuan mengatasnamakan pejabat publik merebak di Kabupaten Banjar kembali. Salah satu korbannya…

Featured-Image
Akun palsu yang mengatasnamakan bupati Banjar. Foto: Ist

bakabar.com, MARTAPURA – Dugaan penipuan mengatasnamakan pejabat publik merebak di Kabupaten Banjar kembali. Salah satu korbannya bahkan Bupati Banjar, Saidi Mansyur.

Selain Saidi, ada tiga pejabat Banjar lain yang dicatut namanya menggunakan aplikasi pesan singkat, WhatsApp (WA). Yakni,Wakil Ketua II DPRD Banjar A Rizanie Anshari, dan Ketua Bawaslu Banjar Fajeri Tamzidillah.

Tak ingin ada korban penipuan, ketiga pejabat itu buru-buru mengklarifikasi melalui media sosial pribadi masing-masing.

Saidi Mansyur misalnya. Terpantau Kamis (29/4), ia memposting di story WA foto tangkapan layar profil WA yang mengatasnamakan dirinya dengan seragam dinas bupati Banjar.

Dalam foto itu, bertulisan kapital “WASPADA PENIPUAN!”.

Hal yang sama juga dilakukan Fajeri Tamzidillah, Ketua Bawaslu Banjar.

“Mohon hati-hati.. Karena ada yang mengatasnamakan Saya (Fajeri Tamzidillah). Itu bukan kontak No. Saya,” tulis Fajeri di story WA.

Sementara, Wakil Ketua DPRD Banjar A Rizanie Anshari mengunggah foto screenshot profil WA yang mengatasnamakannya melalui akun Facebook pribadinya; Riza Borneo.

“Kepada kawan kawan, hati hati terhadap No. Hp ini yang menggunakan foto saya.. Karena nomor tersebut bukan milik saya, apabila ada meminta sesuatu jangan hiraukan… No. ini sedang kami lacak dan laporkan ke pihak berwajib,” tulisnya dalam beranda Facebook.

img

Dikonfirmasi, Bupati Banjar membenarkan adanya akun WA yang mengatasnamakannya dan sudah banyak menghubungi orang-orang.

“Saya dapat informasi bahwa sudah banyak yang dihubunginya. Sampai ini setahu saya belum ada korban (penipuan) yang mengatasnamakan saya,” ujar Bupati Saidi Mansyur.

Saidi mengimbau kepada masyarakat agar waspada jika ada chat WA yang mengatasnamakannya.

Upaya penipuan dengan mencatut pejabat publik ini bukan hanya sekali dialami Saidi Mansyur.

Pada 2020 lalu, kontak WA palsu yang mengatasnamakan H Saidi Mansyur meminta pinjaman uang ke sejumlah kontak WA orang dekat, dengan janji cepat mengembalikan.

Sementara, Ketua Bawaslu Banjar, Fajeri Tamzidillah mengatakan kontak WA yang mengatasnamakannya itu telah menghubungi rekannya.

“Dia (pelaku) menggunakan foto profil saya di Facebook. Semoga tidak ada korban” harapnya.

Salah seorang warga, Imam Firdaus yang sempat dihubungi salah satu kontak WA tersebut yang curiga memilih mengabaikan chat tersebut.

“Foto profilnya pakai foto Wakil Ketua DPRD Banjar Rizanie Anshari. Dia memulai chat dengan kata Assalamualaikum, kemudian menanyakan kabar,” terang Imam.

“Tidak saya balas, karena sudah melihat postingan yang bersangkutan di Facebook,” terang warga Sekumpul, Martapura ini.



Komentar
Banner
Banner