Kalsel

Nadjmi Adhani Buat ‘Tameng’ Covid-19 Tingkat RT

apahabar.com, BANJARBARU – Gugus Tugas kota Banjarbaru segera membentuk tim Gugus Tugas di tingkat Rukun Tetangga…

Featured-Image
Wali kota Banjarbaru, Nadjmi Adhani. Foto-dok.apahabar.com

bakabar.com, BANJARBARU – Gugus Tugas kota Banjarbaru segera membentuk tim Gugus Tugas di tingkat Rukun Tetangga (RT) untuk pencegahan Covid-19 lebih cepat.

“Kami memutuskan membentuk tim Gugus Tugas di tingkat RT, tim Gugus ini memiliki 3 tugas,” ujar Ketua Tim Gugus Tugas Kota Banjarbaru sekaligus Wali kota Banjarbaru, Nadjmi Adhani kepada bakabar.com, Selasa (7/4) pagi.

Dijelaskannya, tugas pokok tim Gugus Tugas tingkat RT ialah mendata warganya secara menyeluruh.

“Hal pertama mendata warga yang datang maupun tamu, lalu kedua mendata warga yang sakit, ketiga mendata warga yang miskin dan rentan miskin supaya penanganan kita bisa lebih detail di tingkat RT dan kelurahan,” ungkapnya.

Terus, lanjut Nadjmi, Pemkot Banjarbaru baru juga membahas 3 hal utama penanganan Covid-19.

“Selesai rapat tentang Covid-19 tadi, kita memetakan penanganan permasalahan dalam 3 bidang,” terangnya.

Tiga bidang itu adalah bidang kesehatan, penanganan dijaring pengamanan sosial dan ketahanan pangan lalu pemberdayaan ekonomi masyarakat.

“Bagaimana nantinya, jadi tiga ini akan kita lakukan evaluasi. Kesehatan sudah jelas langkah langkahnya, tim RS dan tim Dinkes melakukan itu, kemudian untuk jaring ketahanan sosial sudah dipetakan, dengan memotret keluarga miskin dan keluarga rentan miskin di Banjarbaru,” jelas Nadjmi.

Sedangkan untuk bantuan keluarga miskin melalui Program Keluarga Harapan atau disebut PKH.

“Kemudian ada data keluarga miskin dan keluarga rentan miskin yang akan kita sentuh melakui APBD,” pungkasnya.

Reporter : Nurul Mufidah
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner