Tak Berkategori

Muswil BKPRMI Kalsel Tak Hanya Pilih Ketua Umum Saja

apahabar.com, BANJARMASIN – Dewan Pimpinan Wilayah Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPW BKPRMI) Kalsel bakal…

Featured-Image
Ketua Umum DPW BKPRMI Kalsel, Hermansyah paparkan persiapan Musyawarah Wilayah yang bakal digelar pada 30-31 Maret 2019. Foto-apahabar.com/Bahaudin Qusairi

bakabar.com, BANJARMASIN – Dewan Pimpinan Wilayah Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPW BKPRMI) Kalsel bakal menggelar Musyawarah Wilayah pada 30-31 Maret 2019 di Hotel Green Dafam Banjarbaru.

Ketua Umum DPW BKPRMI Kalsel, Hermansyah meminta semua dewan pimpinan daerah (DPD) dan dewan pimpinan kecamatan (DPK) nanti bisa melaksanan Muswil yang jujur, adil dan sesuai mekanisme organisasi.

Baca Juga:VIDEO: Kemesraan Jokowi-Iriana di Kampanye Akbar Banjarmasin, Bikin Jomlo Baper

Tujuannya agar bisa menciptakan generasi Qurani dalam rangka mewujudkan visi Pemerintah Provinsi Kalsel ‘Mapan Maju Terdepan’.

“Saya berharap Muswil ini akan berjalan dengan dan menghasilkan kepemimpinan yang solid. Ini semua dilakukan untuk perbaikan sehingga roda organisasi berjalan dengan baik,” harapnya usai memimpin rapat persiapan Muswil, Kamis (28/3/2019).

Mengenai kandidat Ketua, menurut Herman, tidak ada batasan. Bahkan, ia mempersilahkan setiap daerah terbaik dan selama ini telah menunjukkan kiprahnya di organisasi untuk tampil pada Muswil ini.

“Kandidat Ketum nanti waktu Muswil. Saat ini belum bisa diketahui, tapi pada prinsipnya mengikuti keinginan daerah,” ujar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel ini.

Ditambahnya, diacara Muswil yang bakal dihadiri Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor itu bakal membahas lima pokok penting.

Diantaranya membikin rekomendasi, melaporkan pertanggungjawaban organisasi selama 4 tahun, menyusun program kerja, pemilihan ketua umum serta menyusun pengurus periode 2019-2023.

Sedangkan laporan jumlah rencana peserta yang hadir, Hermansyah memperkirakan ada 172 peserta, dari target 192 orang.

“Ratusan orang bakal meramaikan kegiatan Muswil itu. Jadi selama beberapa hari ini kita terus maksimalkan persiapannya,” ujarnya.

Baca Juga:Tak Tersentuh Internet, Sekolah di Kusan Hilir Sukses Gelar UNBK

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner