MTQ Nasional XXIX Kalsel

MTQ Nasional XXIX Kalsel, Kafilah Regu Puteri Sumut Jadi yang Pertama Masuk Final Cabang Fahmil Qur'an

Kafilah regu puteri dari Sumatera Utara menjadi menjadi yang pertama masuk final cabang Fahmil Qur'an pada MTQ Nasional XXIX Kalsel, di gedung Idham Chalid

Featured-Image
Regu puteri cabang Fahmil Qur'an Sumatera Utara adalah yang regu pertama yang masuk babak final di MTQ Nasional Kalsel. Foto-apahabar.com/Hasan

bakabar.com, BANJARBARU - Kafilah regu puteri dari Sumatera Utara menjadi menjadi yang pertama masuk babak final cabang Fahmil Qur'an pada MTQ Nasional XXIX Kalsel di venue gedung Idham Chalid, Banjarbaru, Minggu (16/10).

Regu puteri Sumut berhasil unggul atas kafilah Aceh dan kafilah Kalimantan Utara di sesi 1 semifinal Cabang Musabaqah Fahmil Qur’an.

"Meski sempat tertinggal, tapi alhamdulillah kami bisa melaju ke final," ucap Mutia, juru bicara peserta cabang Fahmil Qur'an kafilah Sumut.

Menurutnya, sesi 1 semifinal tadi lebih ke arah hati-hati dalam menjawab. Pihaknya mengaku akan mempersiapkan lebih ekstra lagi untuk menghadapi babak final.

Sumatera Utara berhasil lolos ke babak final setelah mendapat nilai 1305 poin di babak semifinal.

"Kami sangat bangga, para kafilah ini bisa masuk final," sahut Palid M Harahap, official kafilah Sumut.

Palid membeberkan, malam ini pihaknya melaksanakan latihan maksimal demi mencapai kemenangan di cabang Fahmil Qur'an.

Final Musabaqah Fahmil Qur’an ini sendiri akan dilaksanakan pada besok, 17 Oktober 2022 sekira pukul 10.00 Wita.

Editor


Komentar
Banner
Banner