motogp 2023

MotoGP Hadirkan Format Baru Sprint Race, Ajang Curi Poin Sebelum Balapan Utama

MotoGP akan menggelar sajian format terbaru bernama Sprint Race. Format tersebut bisa memberikan poin tambahan di Klasemen MotoGP.

Featured-Image
MotoGP menghadirkan format baru Sprint Race. (Foto: dok. Autosport)

bakabar.com, JAKARTA -MotoGP akan menggelar sajian format terbaru bernama Sprint Race. Format tersebut bisa memberikan poin tambahan di klasemen MotoGP.

Secara singkat, Sprint Race merupakan balapan yang lebih ringkas dari race utama. Mulai tahun 2023, Dorna Sport mulai menerapkan balapan Sprint Race yang dihelat setiap hari Sabtu, tepatnya setelah sesi kualifikasi pertama dan kedua.

Dalam Sprint Race, lap yang harus ditempuh berjumlah setengah dari jumlah lap yang akan digunakan saat sesi balapan utama. Misal, di MotoGP Portugal nanti ada 27 lap, maka hanya akan dipakai 13 lap untuk Sprint Race.

Seperti yang sudah dibahas, Sprint Race akan memperebutkan poin yang bisa jadi tambahan rider di klasemen MotoGP. Namun, poin yang akan diraih turut berjumlah setengah dari poin yang di dapat di sesi race.

Baca Juga: Daftar Tim dan Pembalap MotoGP 2023, Marc Marquez dapat Tandem Baru

Meski begitu, seperti yang Anda ketahui, persaingan ketat di MotoGP tentu membuat para rider ingin mengumpulkan poin sebanyak mungkin. Jadi, bukan tidak mungkin poin-poin hasil Sprint Race ini menjadi sangat krusial di ajang MotoGP mendatang.

Sprint Race tidak akan berpengaruh pada starting grid. Yang mana, Sprint Race murni cuma untuk memberikan tambahan poin saja. Sementara posisi starting grid tetap ditentukan dari sesi kualifikasi.

Format terbaru itu memang bertujuan untuk membuat ajang MotoGP makin semarak dan membuat penonton makin antusias menyaksikannya.

Kendati begitu, muncul juga pro dan kontra terkait format baru tersebut. Untuk kontra, beberapa rider kabarnya sudah mengeluhkan kalau format baru tersebut akan lebih menguras tenaga dan cukup berisiko karena digelar sebelum balapan.

Baca Juga: Teknologi Holeshot Device Dilarang di MotoGP 2023, Simak Cara Kerjanya

Namun untuk para penggemar tentunya akan semakin senang kala melihat aksi tambahan dari rider-rider jagoan mereka. Nah, bagaimana dengan Anda?

Berikut rincian poin balapan Sprint Race:

Posisi 1: 12 poin
Posisi 2: 9 poin
Posisi 3: 7 poin
Posisi 4: 6 poin
Posisi 5: 5 poin
Posisi 6: 4 poin
Posisi 7: 3 poin
Posisi 8: 2 poin
Posisi 9: 1 poin

Editor


Komentar
Banner
Banner