Kalsel

Momen Sumpah Pemuda, KNPI Kalsel Ingin Pemuda Bersatu Tangani Pandemi Covid-19

apahabar.com, BANJARMASIN – Pandemi Covid-19 tak membuat semangat para pemuda di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) luntur…

Featured-Image
KNPI Kalsel menggelar Upacara Bendera memperingati Hari Sumpah Pemuda. Foto:apahabar.com/Bahaudin Qusairi).

bakabar.com, BANJARMASIN – Pandemi Covid-19 tak membuat semangat para pemuda di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) luntur dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober.

Buktinya, beragam organisasi kemasyarakatan dan pemuda (OKP) menggelar Upacara Bendera di halaman kantor KNPI Kalsel, Kamis (28/10) hari ini.

Ketua KNPI Kalsel, Fazrul Rahman, menyampaikan pihaknya berkesempatan mengumpulkan beberapa anak muda untuk kembali merefleksikan Sumpah Pemuda yang sudah ada sejak 1928 silam.

"Dari Sumpah Pemuda ke-93 ini kita menggelar berbagai macam acara, pertama adalah upacara karena sudah lama sekali tidak upacara bendera," ujarnya.

Ia menyebutkan tema Sumpah Pemuda ke-93 yaitu “Bersatu, Bangkit dan Tumbuh”.

Menurutnya tema tersebut mencerminkan kehidupan masyarakat di era new normal.

Masyarakat harus bertahan hidup dari dampak Covid-19 yang menghancurkan sektor perekonomian dan sosial.

"Upaya pertama kita harus satu, dan kita harus bangkit dari kemarin yang sempat porak-poranda," pungkasnya.

Momentum sumpah pemuda, kata dia, juga untuk menjaga persatuan dan kesatuan di sektor ekonomi dan sosial sebagai bangsa Indonesia.

Misalnya, dengan mendukung pemerintah menggelar vaksin secara massal dan tetap menjaga protokol kesehatan (Prokes) yang ketat.

"Agar penanggulangan Covid-19 benar-benar dilaksanakan dan kita terbebas di akhir tahun 2021," ucapnya.

Selain upacara bendera, KNPI Kalsel juga melaksanakan pameran mural dan skateboard di halaman Kantor KNPI Kalsel.



Komentar
Banner
Banner