bakabar.com, BANJARMASIN - Adira Finance memperkenalkan Aplikasi Adiraku kepada masyarakat Kota Banjarmasin.
Perkenalan dilakukan di Area Siring Menara Pandang Banjarmasin, Minggu (7/5/2023).
Di sana, kegiatan bertajuk Minggu Asik Bersama Adiraku melakukan senam, cek kesehatan, musik, games dan doorprize.
Branch Manager Adira Finance Winarno mengatakan perkenalan aplikasi Adiraku ini untuk memberikan kemudahan bagi para masyarakat dan optimalisasi pelayanan di era digital.
“Ini kita sosialisasikan di luar costumer Adira. Jadi mereka yang tidak tau, menjadi tahu. Mudah-mudahan masyarakat Kalsel secara luas dapat paham,” ujarnya.
Melalui Adiraku, Ia menjelaskan dapat menjadi solusi finansial yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Semua layanan dari Adira Finance tersedia sebuah aplikasi Adiraku.
Beragam penawaran menarik bagi konsumen yang ingin membeli mobil, gadget, elektronik, hingga furniture, motor, dari berbagai merek serta fasilitas pinjaman dana tunai maupun modal usaha.
“Di satu aplikasi ada seluruh informasi. Kuliah dan umroh juga ada. Cukup besar costumer umroh di Kalsel. Jadi produknya cukup diterima oleh masyarakat, dan kita banyak vendor di sini,” ucapnya.
Tidak hanya itu, kata Winarno Adiraku menyedihkan beragam promo dan keuntungan menarik untuk para konsumen.
Mulai dari potongan angsuran dan cashback bagi konsumen yang mengajukan pembiayaan dan pelunasan.
“Karena kita bayar di Adiraku, bisa dapat poin yang kita dapat tukarkan token listrik dan lainnya. Biasanya saya bayar angsuran dapat koin Rp200 ribu,” tuturnya.
Ia menambahkan masyarakat untuk mendownload aplikasi Adiraku cukup mudah. Bisa didownload langsung melalui playstore dan AppStore lalu daftar.
"Atau kalau bingung, bisa datang ke kantor cabang, nanti customer service kami akan siap membantu," tutupnya.