Hot Borneo

Membanggakan, Tarian Mayang Kencana Binaan Polres Kotabaru Sambut Kapolda Kalsel Baru

Brigjen Pol Andi Rian R Djajadi resmi menjabat sebagai Kapolda Kalsel, menggantikan Irjen Pol Rikwanto.

Featured-Image
Tarian mayang kencana yang merupakan binaan Polres Kotabaru ditampilkan saat penyambutan Kapolda Kalsel baru, Brigjen Pol Andi Rian R Djajadi. Foto-Istimewa.

bakabar.com, KOTABARU - Brigjen Pol Andi Rian R Djajadi resmi menjabat sebagai Kapolda Kalsel, menggantikan Irjen Pol Rikwanto.

Prosesi penyambutan Kapolda baru ini berlangsung meriah di Mapolda Kalsel dan disambut langsung dengan tarian mayang kencana yang merupakan binaan Polres Kotabaru, Kamis (20/10).

Menariknya, penampilan tarian mayang kencana itu juga diiringi lagu Paris Barantai Kotabaru Gunungnya Bamega yang juga merupakan khas pesisir melayu di Bumi Sa Ijaan.

Sementara itu, Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis mengapresiasi sekaligus bangga ditampilkannya tarian mayang kencana dalam prosesi penyambutan Kapolda Kalsel yang baru Irjen Pol Andi Rian R Djajadi.

"Tentu hal ini merupakan kebanggaan bagi kita warga Kotabaru. Terlebih, lagu daerah ini memang sudah sangat terkenal dan mendunia," ujar Syairi.

Syairi bilang, berkenaan dengan tarian mayang kencana menunjukkan banyaknya talenta generasi Kotabaru yang mampu menampilkan budaya khas Kotabaru.

Tarian mayang kencana biasa ditampilkan untuk menyambut tamu-tamu kehormatan yang datang ke banua termasuk di Kotabaru.

"Jadi, memang tarian ini sebagai rasa hormat kita kepada tamu yang datang, mereka menepuk mayang hingga pecah," pungkasnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner