Kalsel

Malam Puncak Haornas 2019, Sungai Martapura Gemerlap

apahabar.com, BANJARMASIN – Kemeriahan terasa pada malam puncak Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2019. Bahkan kurang dari…

Featured-Image
Suasana malam puncak Haornas 2019. Jukung berlampu lalu lalang melintas di Sungai Martapura. Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com, BANJARMASIN - Kemeriahan terasa pada malam puncak Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2019. Bahkan kurang dari 24 jam, lautan manusia memadati kawasan pusat Kota Banjarmasin.

Sekadar diketahui, baru pagi tadi Kalsel berhasil mencatatkan diri pada rekor Muri untuk Gerakan Kata Karateka terbanyak.

Puncak acara tak kalah meriah. Sesuai julukannya sebagai kota seribu sungai, panggung utama pun dibuat spesial dari enam buah tongkang yang tersusun di atas Sungai Martapura.

Jukung berlampu pun semakin memperindah Sungai Martapura malam ini. Tak salah jika masyarakat dari berbagai penjuru tak mau melewatkan momen ini.

Sebagai tuan rumah, tentunya Pemerintah Kalsel serius mempersembahkan pertunjukkan istimewa bagi tamu undangan maupun masyarakat.

“Pembangunan olahraga harus digerakkan seluruh penjuru tanah air. Jika ini dilakukan bangsa akan memiliki sumber daya manusia yang berkualitas,” ucap Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor dalam sambutannya

Penyelenggaraan ini ujarnya menjadi momentum dalam penguatan gerakan olahraga bagi seluruh lapisan masyarakat yang dapat disebar ke seluruh penjuru nusantara. Ini akan melahirkan generasi muda yang sehat jasmani dan rohani, serta para atlet yang semakin berprestasi.

Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi dalam sambutannya tidak henti-henti memberikan pujian kepada Paman Birin atas kemeriahan acara Haornas yang diselenggarakan di Kalsel.

“Kalsel pada malam ini betul-betul menjadi sejarah. Tidak hanya malam Haornas tapi serangkaian kegiatan yang mengagetkan kita semua,” kata Imam

Dibuat takjub oleh penampilan ribuan karateka pagi tadi, dia berharap tahun berikutnya bisa mencapai lebih banyak atlet dan mampu memecahkan rekor dunia.

“Pemerintah tidak bisa berjalan sendiri dalam rangka memasyarakatkan semangat olahraga. Semua harus bahu membahu bergotong royong,” ujarnya

Mewakili Presiden Indonesia, Dispora akan terus memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para atlet atas perjuangan mereka dalam mengharumkan Negeri ini, baik tingkat nasional maupun Internasional.

Baca Juga: Menpora Tiup Sumpit di Pembukaan Haornas 2019

Baca Juga: Momen Haornas 2019, BNN Kalsel Gaungkan Perangi Narkoba

Reporter: Musnita Sari
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner