liga inggris

Makin Gacor! Erling Haaland Pecahkan Rekor Gol Premier League

Striker haus gol Manchester City, Erling Haaland kembali mencatatkan rekor baru usai dirinya mencetak gol saat The Citizens mengalahkan Arsenal

Featured-Image
Cetak gol ke gawang Arsenal, Erling Haaland pecahkan rekor gol terbanyak di Premier League (Foto: dok. manchester city)

bakabar.com, JAKARTA – Striker haus gol Manchester City, Erling Haaland kembali mencatatkan rekor baru usai dirinya mencetak gol saat The Citizens mengalahkan Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris.

Melansir dari Premier League, pemain tim nasional Norwegia itu kini telah membukukan sebanyak 33 gol dan melampaui rekor milik Mohamed Salah dengan torehan 32 gol pada musim 2018/2019.

Tambahan satu gol tersebut diciptakan oleh pemain berusia 22 tahun itu kala dirinya mengantarkan Manchester City menaklukan Arsenal dengan skor 4-1.

Erling Haaland mencetak gol di masa injury time babak kedua, setelah memanfaatkan umpan matang dari Phil Foden untuk menutup pesta kemangan The Citizens atas The Gunners.

Baca Juga: Menpora Pastikan Israel Tidak Ikut ANOC World Beach Games 2023 di Bali

Tambahan rekor baru yang diciptakan olehnya mengawali musim perdananya yang sangat spektakuler di Manchester City saat diboyong dari Borussia Dortmund pada awal musim lalu.

Kini pemain yang bernomor punggung sembilan itu telah mencatatkan total 49 gol di semua kompetisi yang diikuti oleh dirinya bersama Manchester City.

Selain itu, Tambahan gol tersebut sekaligus menjadikan dirinya sebagai pemain pertama dari Premier League yang berhasil mencatatkan torehan gol di angkat tersebut.

Ini merupakan rekor baru yang terjadi di Premier League saat kompetisi teratas Inggris itu menggunakan format 38 pertandingan.

Baca Juga: Chelsea Dipermalukan Brentford, Lampard: Pemain Krisis Kepercayaan Diri

Sebelumnya, untuk format 42 pertandingan rekor tersebut masih dipegang oleh Andrew Vole dan Alan Shearer dengan torehan 34 gol.

Disamping itu, bomber The Citizens tersebut juga kini menjadi pemegang top skor sementara Premier League unggul jauh dari Harry Kane yang menempati posisi kedua dengan 22 gol.

Kendati demikian, perolehan gol Halaand diprediksi akan semakin bertambah dengan Manchester City yang masih memiliki tujuh laga tersisa.

Daftar rekor gol semusim Premier League dengan format 38 pertandingan:

33 - Erling Haaland (2022/23)
32 - Mohamed Salah (2017/18)
31 - Alan Shearer (1995/96)
31 - Cristiano Ronaldo (2007/08)
31 - Luis Suárez (2013/14)

Editor


Komentar
Banner
Banner