Peristiwa & Hukum

Mahasiswa Poliban Tenggelam di Sungai Martapura, Sempat Meminta Tolong

Seorang remaja pria diduga tenggelam di Sungai Martapura. Tepatnya di Siring 0 Kilometer, Banjarmasin Tengah, Selasa (25/6) malam sekitar pukul 22.30 Wita.

Featured-Image
Akhmad Ali Yusran, korban yang diduga tenggelam di Sungai Martapura, Selasa (25/6) malam. Foto: Istimewa.

bakabar.com, BANJARMASIN - Seorang remaja pria diduga tenggelam di Sungai Martapura. Tepatnya di Siring 0 Kilometer, Banjarmasin Tengah, Selasa (25/6) malam sekitar pukul 22.30 Wita.

Belakangan diketahui remaja yang diduga tenggelam tersebut bernama Akhmad Ali Yusran, berusia 23 Tahun, warga Antasan Kecil Timur, Banjarmasin Utara.

Dari informasi yang dihimpun, korban merupakan Mahasiswa Politeknik Banjarmasin. Dia diduga tenggelam akibat tergelincir di tangga siring, saat ingin mencuci tangan.

Salah seorang saksi mata, Akhli mengaku sempat melihat korban berupaya meminta pertolongan dengan cara melambaikan tangan. 

“Saya mancing tak jauh dari lokasi korban jatuh. Saya juga sempat ada mendengar suara. Saya lihat korban melambaikan tangan,” kata Akhli, Rabu (26/6).

Melihat kejadian tersebut, Akhli pun bergegas mencoba menolong. Namun belum sempat memberikan pertolongan, korban menghilang. 

“Saat saya dekati orangnya tak ada lagi,” jelasnya.

Detik-Detik Ali Tenggelam Terekam CCTV

Rekaman CCTV yang memperlihatkan detik-datik terceburnya korban ke Sungai Martapura. Foto: tangkapan gambar video.
Rekaman CCTV yang memperlihatkan detik-datik terceburnya korban ke Sungai Martapura. Foto: tangkapan gambar video

Detik-detik tenggelamnya Ali sempat terekam CCTV di kawasan Siring 0 Kilometer. Video terceburnya Ali pun beredar di media sosial. 

Dari video berdurasi pendek tersebut merekam detik-detik Ali mengenakan jaket hoodie berkelir hitam serta celana pendek berjalan menuju tangga siring.

Sempat beberapa langkah menuruni anak tangga, Ali kemudian terpeleset dan jatuh ke sungai. Tak jauh dari lokasi tersebut, juga tampak ada orang lain.

Dari video CCTV lainya, tampak memperlihatkan Ali berupaya untuk mengangkat kepalanya agar terus muncul ke permukaan air sungai. Namun, setelah itu dia menghilang.

Hingga saat ini, upaya pencarian masih dilakukan pihak berwenang. Baik dari Kepolisian, BPBD, serta dibantu relawan Emergensi Water Rescue. 

Pencarian dilakukan dengan cara melakukan penyisiran di lokasi kejadian menggunakan perahu.

Editor
Komentar
Banner
Banner