Kalsel

Lompat dari Mobil Satpol PP Saat Diamankan, Badut di Banjarbaru Terkapar

apahabar.com, BANJARBARU – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Banjarbaru menertibkan para badut yang berada di…

Featured-Image
Petugas medis mengevakuasi badut bernama Erna yang melompat dari mobil Satpol PP saat diamankan. Foto: Satpol PP Banjarbaru for apahabar.com

bakabar.com, BANJARBARU – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Banjarbaru menertibkan para badut yang berada di Kota Idaman, karena berada di tempat yang tak diperbolehkan, Jumat (11/6).

Namun saat diamankan ke dalam mobil untuk dibawa ke Mako Satpol PP Banjarbaru, salah satu badut yang bernama Erna melompat saat mobil dikemudikan.

PPNS Opsdal Satpol PP Banjarbaru, Yanto Hidayat membenarkan hal itu kepada bakabar.com.

“Ia [badut] terkapar serta mengalami luka di bibir dan bagian wajah,” ucapnya.

Yanto bilang, setelah kajadian itu, pihaknya meminta bantuan kepada puskesmas terdekat untuk dilakukan perawatan.

“Dari keterangan petugas kesehatan, ternyata dia [badut] mengalami penyakit ayan [epilepsi],” tambahnya.

“Selebihnya, kami serahkan ke pihak kesehatan untuk dirawat hingga benar-benar sehat,” sambungnya.

Yanto mengimbau kepada para pelaku badut jalanan, agar berhenti melakukan kegiatan atau usaha seperti itu, karena mengganggu ketertiban kota.



Komentar
Banner
Banner