Diprediksi Timnas U-19 akan tetap menurunkan komposisi yang sama saat Garuda Muda vs Bulgaria. Pun formasi Timnas U-19 4-4-2 dengan menempatkan dua striker andalan di lini depan; Saddam Emiruddin Gaffar dan Irfan Jauhari.
Sementara David Maulana asal Barito Putera akan disandingkan dengan tiga gelandang Timnas U-19 dengan posisi sejajar. Antara lain Andi Irfan, Komang Teguh, dan Witan Sulaeman.
Sedangkan untuk 4 pemain belakang Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong tetap akan mempercayakan kepada quartet Bayu M Fiqri, Komang Tri Arta, Rizky Ridho dan Mochamad Yuda Febrian.
Selama TC di Kroasia, setiap hari timnas U-19 digenjot latihan tiga kali pada pagi, sore dan malam hari.
“Seperti yang sering saya bilang, saat ini kami sedang menjalani latihan dengan intensitas yang tinggi dengan menu fisik yang sangat keras. Intinya tim ini masih berproses,” kata Shin Tae-yong dikutip dari PSSI.org.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut menambahkan usai melawan Bulgaria, David Maulana CS diberikan menu recovery training.
Shin Tae-yong pun juga kembali memberikan beberapa evaluasi yang harus dilakukan.
Baca Selengkapnya di Halaman Selanjutnya: