Pemkot Banjarmasin

Lestarikan Permainan Tradisional, Pemkot Banjarmasin Resmikan Kampung Bermain di Gang Pendamai

Disbudporapar Banjarmasin meresmikan kampung bermain ke-22 di Gang Pendamai, Banjarmasin Barat, Minggu (27/1

Featured-Image
Disbudporapar meresmikan kampung bermain di Gang Pendamai, Banjarmasin Barat. Foto-istimewa.

apahabar,com, BANJARMASIN - Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Banjarmasin meresmikan kampung bermain ke-22 di Gang Pendamai, Banjarmasin Barat, Minggu (27/11).

Kepala Disbudporapar Kota Banjarmasin, Iwan Fitriadi berkeinginan dengan adanya kampung bermain ini bisa terus melestarikan permainan tradisional sekaligus berolahraga.

"Karena kita tahu sekarang anak-anak sering main gadget. Makanya kita coba alihkan perhatian mereka dengan hadirnya kampung bermain ini," ucapnya.

Paling tidak lanjut Iwan, adanya kampung bermain bisa mengurangi kebiasaan anak yang suka bermain gadget di era sekarang dan mengisi waktu luang dengan bermain permainan tradisional bersama teman-temannya.

Tentunya agar kampung bermain tetap selalu hidup, perlu peran dan partisipasi dari warga setempat untuk pengelolaanya untuk mewujudkan Kamber yang diinginkan.

Sementara itu, Ketua Kormi Kota Banjarmasin, Uzlah mengatakan sesuai target yakni sebanyak 52 Kamber tentu pembukaan dilakukan secara bertahap.

"Apapun kendalanya selalu kita bicarakan dengan Disbudporapar," tutupnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner